Follow Us

Microsoft Bagikan Outlook for Mac, Ujicoba Integrasi Google Calendar

Bagus Hernawan - Kamis, 13 April 2017 | 14:46
Microsoft Bagikan Outlook for Mac, Ujicoba Integrasi Google Calendar

Bulan lalu Microsoft menguji update Outlook for Mac, aplikasi untuk akses akun email dengan fitur baru yaitu integrasi ke layanan Google. Para pengguna Beta di portal Office Insider menjadi kalangan pertama yang sudah dapat mencoba keterbukaan Microsoft dengan 2 layanan dari Google – Calendars dan Contacts. Namun sekarang siapa saja dapat mencoba hal serupa dan menjadi pengujinya, yaitu lewat Outlook for Mac yang bisa diunduh gratis hingga beberapa bulan ke depan.

Get Outlook for Mac. Help test drive support for Google Calendar and Contacts in the Outlook for Mac Preview. No purchase required until June 30, 2017.


Baca Juga:


Cara mengunduh Outlook for Mac versi Beta ini juga sangat mudah. Tinggal masuk ke laman berikut ini dan tekan tombol Download. Setelah itu ikuti proses instalasi yang diberikan dan kamu siap mencoba Outlook for Mac dengan integrasi ke Google. Selain menjadi pengguna Beta tanpa perlu berlangganan Office 365, ada beberapa kelebihan menarik lain yang diberikan.

Yaitu update mingguan untuk menjamin preview builds yang kamu gunakan sudah semakin baik dari versi sebelumnya secara lebih cepat. Versi yang digunakan ini juga serupa untuk para pengguna di Office Insider. Nantinya jika sudah nyaman menggunakan layanan ini, pengguna Beta juga dapat memilih untuk berlangganan Office 365 dengan Outlook for Mac di dalamnya mulai akhir Juni 2017.

Apakah kamu sudah menggunakan Outlook for Mac? Tertarik untuk mencoba fitur baru yang diberikan yaitu integrasi ke Google? Yuk segera unduh dari tautan sumber artikel ya!

[source site_name = “The Outlook” site_url = “https://w2.outlook.com/getmac/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest