Follow Us

Cara Simpan Halaman Web Menjadi PDF di iPhone, iPad

Bagus Hernawan - Sabtu, 17 Februari 2018 | 21:04
Cara Simpan Halaman Web Menjadi PDF di iPhone, iPad

Sering membaca artikel atau blog dengan tulisan yang panjang dan ingin menyimpannya dalam bentuk PDF? Kamu tidak perlu aplikasi tambahan untuk melakukan pekerjaan tersebut, semuanya bisa dilakukan denganf tiru bawaan di Safari iOS 11 untuk iPhone dan iPad. Berikut ini panduannya:

Cara Simpan Halaman Web Menjadi PDF di iPhone, iPad

  1. Buka halaman web atau blog dengan artikel yang ingin kamu baca.
  2. Aktifkan Reader Mode untuk membuat format dokumen PDF lebih rapi, bebas tampilan format yang tidak dibutuhkan (iklan, kolom video yang kosong, dan lainnya). Lakukan dengan cara menekan ikon Reader Mode (3 garis horionstal pada Address Bar).
  3. Tekan ikon Share Extension, cari fitur Create PDF.
  4. Tampilan berikut ini akan hadir di layar yaitu preview dokumen PDF yang akan kamu terima. Tekan Done di kiri atas lalu pilih Save File To.
  5. Jika menggunakan iOS 11, kamu akan mendapatkan tampilan aplikasi Files untuk memilih tempat penyimpanan dokumen PDF.
  6. Cari folder atau layanan cloud service yang sudah kamu aktifkan di Files, tekan tombol Add sebagai langkah terakhir.

Baca Juga:


Selesai, sekarang coba buka Files dan cari dokumen yang sudah kamu simpan menjadi PDF. Dokumen ini bisa dibaca langsung lewat Files, dikirim ke aplikasi chat sepert WhatsApp atau lainnya dan beragam kegiatan lainnya sesuai kebutuhan serta tentunya diakses kapan saja tanpa perlu koneksi internet.

Sebagai tambahan, kamu bisa menggunakan cara lain untuk mengakses laman website atau artikel favorit di iOS dengan aplikasi tambahan. Aplikasi tersebut bekerja dengan menyimpan teks, gambar dan informasi lainnya dari web tersebut agar dapat dibaca secara offline. Contoh layanan yang saya maksud adalah Instapaper, Pocket dan lain sebagainya. Silakan unduh dari tautan di bawah ya!

Download Pocket: Save. Read. Grow. · Harga: Gratis

Download Instapaper · Harga: Gratis


Cara Login iCloud.com via Safari di iPhone, iPad dan iPod Touch


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest