Follow Us

Update Final Cut Pro X Tambah Dukungan File ProRes RAW dari DJI Inspire 2

Bagus Hernawan - Jumat, 22 Juni 2018 | 08:15
Update Final Cut Pro X Tambah Dukungan File ProRes RAW dari DJI Inspire 2

Final Cut Pro X, aplikasi video editing buatan Apple yang banyak digunakan oleh pengguna profesional, hari ini punya update ke versi 10.4.3. Dalam catatan yang diberikan, update ini menambahkan dukungan untuk melihat dan edit file ProRes RAW dari perangkat DJI Inspire 2 yang menggunakan pengaturan DJI D-log.

Berikut ini catatan lengkap untuk update Final Cut Pro X versi 10.4.3:

  • Support for viewing and editing ProRes RAW files from DJI Inspire 2 drone with the DJI D-Log setting
  • Deleting unused render files from a Compound clip in the browser works correctly
  • Fixes an issue that caused some Panasonic P2 video files to be imported with mixed-down audio channels

Baca Juga:


Selain memberikan dukungan untuk ProRes RAW, Apple juga merilis beberapa perbaikan penting di FCP X terbaru. Mulai dari mode menghapus Compound clip yang tidak lagi bermasalah. Serta perbaikan dukungan untuk dokumen video dari Panasonic P2 yang sebelumnya mengalami kendala di bagian audio channels.

Bagi kamu yang belum tahu, FCP X pertama kali mendapatkan dukungan ProRes RAW di versi 10.4.1. Update tersebut memberikan banyak kemudahan untuk para video editor profesional yang biasa menggunakan dokumen ProRes RAW mulai dari langkah import, edit dan color grading secara akurat dan dalam resolusi tinggi. Penjelasan lengkap untuk ProRes RAW di FCP X dapat kamu baca di laman Apple berikut ini ya!

Download Final Cut Pro X


(Video) Seminggu Tenggelam di Sungai, iPhone X ini Tidak Rusak


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest