Follow Us

Mencoba Beragam Stylus Digital Adonit di Indocomtech 2018

Bagus Hernawan - Jumat, 02 November 2018 | 15:11
Mencoba Beragam Stylus Digital Adonit di Indocomtech 2018

Pameran Indocomtech 2018 yang berlansung sejak 31 Oktober 2018 hingga 4 November 2018, punya beragam produk aksesoris menarik untuk para Apple Fanboy. Salah satunya adalah Adonit, stylus digital yang pastinya kamu kenal.

Tim MakeMac berkesempatan mencoba beberapa produk dari Adonit di perangkat iPhon, iPad dan memilih 3 produk terbaiknya untuk kamu. Berikut ini daftarnya:

1. Adonit Snap

Jika stylus digital yang biasa kamu kenal menggunakan desain tabung seperti pensil, Adonit Snap hadir dengan bentuk unik. Yaitu pipih dan cukup pendek, membuatnya bisa kamu simpan di mana saja dengan mudah.

Aksesoris ini juga memiliki sisi magnetik yang bisa membuatnya menempel ke perekat magnet, dilekatkan ke bagian belakang perangkat iPhone atau iPad. Tidak ada lagi alasan ketinggalan atau hal buruk lainnya jika kamu menggunakan Adonit Snap.

Satu lagi fitur unggulan dari Adonit Snap adalah fungsi tambahan sebagai shutter remote. Ya, aksesoris ini punya sebuah tombol yang bisa kamu tekan untuk mengambil gambar di mode kamera atau aplikasi jepret gambar lainnya.

Dengan cara tersebut kamu bisa meletakkan iPhone di sebuah tripod dan jepret gambar dari kejauhan menggunakan bantuan Adonit Snap. Sebagai tambahan, remote shutter di Adonit Snap juga mendukung triple burst alias mengambil 3 gambar secara berurutan dengan cepat.

Baca Juga:

2. Adonit Switch

Adonit Switch adalah stylus edisi klasik dari Adonit yang masih bisa kamu dapatkan di pameran Indocomtech 2018. Bentuknya seperti tabung dan punya fitur unggulan berupa ujung pena tinta di sisi kedua.

Kombinasi ini tepat untuk kamu yang harus menggunakan stylus di perangkat iPad dan terkadang masih sering menulis di kertas biasa.

Karena tidak menggunakan koneksi Bluetooth, Adonit Switch punya Precision Disc atau lembaran karet bulat di sisi ujung stylus. Bagian ini yang akan menjadi kontak langsung ke layar perangkat kamu dan menjamin sentuhan presisi.

Halaman Selanjutnya

3. Adonit Pixel Pro
1 2

Editor : Bagus Hernawan

Latest