Facebook Ikuti Uji Coba Instagram untuk Sembunyikan Jumlah Likes

Selasa, 03 September 2019 | 11:10

Facebook Ikuti Uji Coba Instagram untuk Sembunyikan Jumlah Likes

Beberapa bulan lalu Instagram telah menguji mode tampilan yang menyembunyikan jumlah Likes pada sebuah postingan.

Kini cara tersebut juga diikuti oleh Facebook dan masih dalam masa percobaan terbatas.

Hal tersebut diberitakan oleh laman TechCrunch dari hasil temuan Jane Manchun Wong di aplikasi Facebook untuk perangkat Android.

Pihak Facebook akhirnya mengkonfirmasi bahwa mereka sedang berpikir untuk melakukan pengujian tersebut.

When we asked Facebook, the company confirmed to TechCrunch that it’s considering testing removal of Like counts. However it’s not live for users yet.

Baca Juga: Instagram Memperluas Pengujian Fitur Sembunyikan Likes dan Views Video

Sebagai tambahan, Facebook juga enggan mengkonfirmasi mengenai hasil pengujian mereka terhadap fitur serupa di Instagram.

Facebook punya sebuah alasan untuk menyembunyikan jumlah Likes yang tampil di Instagram. Yaitu membuat para pengguna sosial media ini fokus pada konten yang dibagikan baik dalam bentuk gambar, video atau cerita di deskripsi setiap postingan.

Namun untuk Facebook sendiri, belum ada penjelasan apakah tujuannya serupa atau mungkin berbeda.

Sebelumnya Facebook sudah menguji fitur sembunyikan jumlah Likes untuk Instagram pada beberapa negara. Yaitu Kanada, Italia, Australia dan sejumlah negara lain.

Bagaimana tanggapan kamu jika Facebook merilis fitur sembunyikan Likes secara umum? Setuju atau tidak? Bagikan di kolom komentar ya!

Tag

Editor : Bagus Hernawan