Apple bagikan iOS 13.1 untuk memperbaiki beberapa masalah yang hadir di iOS 13.
Bahkan, jadwal rilis iOS 13.1 dipercepat guna segera menuntaskan keluhan pengguna pada iOS 13.
Namun ternyata iOS 13.1 membawa beberapa perubahan mengejutkan pada seri iPhone 11.
Baca Juga: iPhone 11 Mampu Bilateral Wireless Charging, Tapi Tidak Dengan iOS
ChargerLAB Menemukan bahwa iOS 13.1 membatasi daya pada fitur wireless charging.
iOS 13.1 mampu membatasi daya beberapa wireless charging menjadi hanya 5 Watt.
Bahkan, meski memasuki mode fast charging, iOS 13.1 tetap membatasi daya menjadi 5W.
Namun, fenomena ini baru ditemukan di iOS 13.1 yang disematkan pada semua seri iPhone 11.
Imbasnya, tentu saja berpengaruh pada waktu yang dibutuhkan iPhone untuk mengisi daya.
Sehingga, kini mengisi daya iPhone 11 dengan iOS 13.1 menggunakan wireless charging pad membutuhkan waktu yang lebih lama.
Padahal, pembatasan ini tidak ditemukan pada iOS 13 di perangkat yang sama.
Meski demikian, pembatasan daya tidak berlaku pada wireless charger yang dijual oleh Apple secara resmi di Apple Store.
Baca Juga: Apple Daftarkan Hak Paten untuk Wireless Charger Mirip AirPower
Beberapa wireless charging pad yang tidak alami pembatasan tersebut adalah Belkin, Mophe, Native Union, Anker, dan Logitech.
ChargerLAB Berspekulasi bahwa Apple membatasi daya dengan menggunakan teknologi fixed-frequency voltage di iOS 13.1.
Apple menyebut beberapa wireless charging 7,5 W dengan nama Apple Fast Charging.
Hingga kini belum ada keterangan resmi dari Apple.