Beberapa hari lalu, Ming-Chi Kuo menyebut MacBook dengan keyboard baru akan rilis 2020 mendatang.
Namun, Kuo tidak menyebut kehadiran MacBook Pro 16 inci.
Kini, pasca laporan keuangan tahun fiskal kuartal 4 Apple, laporan baru menunjukkan rumor baru perihal MacBook Pro 16 inci.
Baca Juga: Desain Baru Touch Bar MacBook Pro 16 inci Bocor di macOS Catalina
Analisis terbaru Digitimes melaporkan bahwa Apple tengah bersiap untuk mendistribusikan MacBook Pro 16 inci.
Lebih lanjut lagi, Digitimes mengungkap Quanta Computer, perusahaan asal Taiwan akan menjadi manufaktur utama.
Digitimes mengeluarkan analisis dengan membaca laporan keuangan kuartal ketiga 2019 para produsen laptop.
Hewlett-Packard (HP), Lenovo, hingga Dell akan melancarkan strategi efektif menjelang 2019 berakhir.
Apple juga akan melakukan hal yang sama dengan memperkenalkan MacBook Pro 16 inci.
Sebab, kehadiran MacBook Pro 16 ini diharapkan membawa angin segar bagi penjualan MacBook.
Selain itu, Quanta Computer jga berharap akan mendapatkan dampat positif serupa.
MacBook Pro 16 inci disebut akan memiliki desain bezel yang sangat tipis, namun berukuran sama dengan MacBook Pro 15 inci.
Kabar terakhir, Ming-Chi Kuo menyebut MacBook Pro 16 inci akan diperkenalkan pada akhir 2019.
Baca Juga: (Rumor )Apple Siapkan MacBook Pro Scissor Keyboard di Pertengahan 2020
MacBook Pro 16 inci kabarnya juga akan kembali menggunakan tombol 'esc' fisik dan tetapi masih menggunakan teknologi Touch Bar.
Integrasi Siri dan Touch ID juga akan disematkan pada keyboard MacBook Pro 16 inci mendatang, seperti dilaporkan Digital Trends.
Rumor kehadiran MacBook Pro 16 inci memang ramai diperbincangkan.
Selain karena memiliki ukuran yang benar-benar baru, MacBook Pro 16 inci diharapkan membawa teknologi laptop baru khas Apple.
Sejauh ini, Apple merilis MacBook dalam 5 ukuran, 11, 12, 13, 15, dan 17 inci.
Dengan tersisa dua bulan menjelang 2019 berakhir, harapan fans Apple akan semakin kecil.