Bocoran Harga iPhone 11 yang Dijual Mulai 6 Desember 2019 di Indonesia

Jumat, 22 November 2019 | 15:05

Peluncuran iPhone 11 di Tokyo

Dua pekan lagi tepatnya 6 Desember 2019, perangkat iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max akan dijual secara resmi di Indonesia.

Ketiga iPhone terbaru ini resmi dirilis oleh Apple pada 20 September lalu dan sebentar lagi akan hadir di tanah air.

Sebelumnya TAM selaku distributor resmi anak usaha Erajaya Group mengumumkan bahwa mereka akan menjual produk ini di jaringan resminya tanggal 6 Desember. Yaitu iBox, Erafone, dan Urban Republic.

Kini berita terbaru datang dari PT Mitra Adi Perkasa Tbk (MAPI) yang punya jaringan Apple Authorized DIGIMAP di Indonesia.

Bagi kamu yang belum tahu, DIGIMAP sebelumnya adalah Apple Authorized Infinite yang diakuisisi MAPI.

Dalam catatan yang dibagikan Kontan, DIGIMAP akan mulai menjual iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max mulai 6 Desember 2019.

Baca Juga: Trio iPhone 11 Segera Masuk Indonesia Mulai 6 Desember 2019

Produk ini dapat dibeli di 22 gerai mereka yang tersebar di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bandung, Depok, Surabaya, Medan dan Denpasar.

Bagaimana dengan harganya? Bocoran yang didapatkan oleh Kontan menyebutkan bahwa iPhone 11 akan dijual mulai dari 12,999 juta Rupiah.

Sayangnya tidak ada penjelasan harga secara lengkap untuk produk lain seperti iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max.

Jika mengacu pada harga tahun lalu, Apple merilis iPhone XR dengan harga mulai dari $749. Namun untuk tahun ini iPhone 11 dijual dengan harga yang lebih murah yaitu $699.

Sedangkan iPhone 11 dan iPhone 11 Pro masih mengusung harga yang sama dengan iPhone XS dan iPhone XS Max. Yaitu mulai dari $999 dan $1099.

Apakah kamu berencana membeli iPhone terbaru jika sudah dijual resmi di Indonesia? Bagikan di kolom komentar ya!

Editor : Bagus Hernawan