Menyusul kabar layar OLED baru, beredar kabar ukuran layar baru iPhone 2020.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, ada 3 ukuran yang akan diproduksi untuk iPhone 2020 mendatang.
Uniknya, Apple akan memperkenalkan iPhone ukuran baru, 5,4 inci.
Baca Juga: Dua Dari Tiga iPhone Tahun 2020 Menggunakan Layar OLED Lebih Tipis
Ukuran 5,4 inci akan membuat iPhone 2020 mendatang lebih sederhana dan ringkas.
Dua model iPhone 2020 lain diprediksi menggunakan ukuran 6,1 dan 6,7 inci.
Model ukuran 5,4 inci kabarnya justru akan disematkan pada versi pro.
Sehingga, iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max menggunakan layar 5,4 inci dan 6,7 inci.
Sementara untuk iPhone 12 dikabarkan menggunakan layar berukuran 6,1 inci.
Ukuran layar 5,4 inci dan 6,7 inci akan menggantikan 5,8 inci dan 6,5 inci pada iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max.
Bila disesuaikan dengan rumor yang beredar, layar 5,4 dan 6,7 inci akan menggunakan layar OLED yang lebih tipis dari standar di pasar saat ini.
Baca Juga: Harga Resmi iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max di Indonesia
Kabar yang diungkap oleh ETNews ini sesuai dengan prediksi analis Appme kenamaan, Ming Chi Kuo.
Kuo menyebut beberapa bulan lalu bahwa iPhone 12 alias iPhone 2020 akan membawa beberapa perubahan.
Mulai dari ukuran, desain, hingga dukungan jaringan 5G yang digunakan.