MacBook Pro 13 inci 2019 Entry Level Sering Mati, Apple Bagikan Panduan

Rabu, 04 Desember 2019 | 15:00

MacBook Pro 13 inci Entry Level

Apple baru saja membagikan panduan untuk pengguna MacBook Pro 13 inci tahun 2019 Entry Level yang mengalami masalah mendadak mati secara terus-menerus.

Panduan ini dibagikan setelah banyak pengguna mengeluhkan masalah tersebut. Dikutip dari MacRumors, ada banyak pengguna yang mengalami masalah ini dan menunggu penjelasan dari Apple.

Kini di laman Apple Support, sudah ada penjelasan dan panduan untuk mengatasi masalah MacBook Pro 13 inci 2019 Entry Level (2 port Thunderbolt) yang sering mati mendadak.

Learn what to do if your MacBook Pro randomly turns off even though the battery shows a remaining charge.

Baca Juga: Review MacBook Pro 13 Inci 2019: Mendekati Sempurna untuk Entry Level

Berikut ini panduan lengkapnya dari Apple.

Jika MacBook Pro (13-inci, 2019, Two Thunderbolt 3 port) mati secara acak saat masih digunakan, langkah-langkah ini mungkin membantu:

  1. Jika baterai MacBook Pro kurang dari 90 persen terisi, lanjutkan ke langkah 2. Jika baterai terisi lebih dari 90 persen, gunakan komputer hingga persentase turun di bawah 90 persen, kemudian lanjutkan ke langkah 2.
  2. Sambungkan Mac ke charger.
  3. Tutup semua aplikasi yang terbuka.
  4. Tutup layar komputer hingga Mac masuk dalam mode Sleep.
  5. Biarkan baterai Mac terisi kurang lebih hingga 8 jam.
  6. Setelah 8 jam, lakukan update macOS terbaru.
Apple juga menjelaskan jika masalah ini belum berhasil dibereskan setelah mengikuti panduan di atas, silakan menghubungi Apple Support untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.

Apakah ada Sahabat MakeMac yang mengalami masalah serupa? Bagikan di kolom komentar ya.

Tag

Editor : Bagus Hernawan