Sejumlah Pengguna Alami Masalah Pada Aplikasi Apple Podcast

Selasa, 10 Desember 2019 | 09:53
Rev

Apple Podcast

Aplikasi milik Apple lagi-lagi mengalami masalah, kali ini dialami oleh Apple Podcast.

Dilansir dari 9to5Mac, masalah yang muncul adalah aplikasi yang tiba-tiba mengalami crash secara berulang.

Bahkan ditemukan juga crash ini terjadi cukup rutin dalam 2 menit sekali.

Masalah ini diduga muncul akibat adanya penyesuaian antara aplikasi dengan sistem iOS baru, iOS 13.2.3, yang baru dirilis.

Sejumlah pengguna juga mengaku mengalami masalah ini beberapa saat setelah melakukan update di sistem terbaru tersebut.

Saat ini sudah banyak pengguna yang menyampaikan keluhan mereka ke media sosial.

Baca Juga: Pengguna macOS Jadi Target Malware Trojan Lazarus Berkedok Aplikasi

Seperti biasa, pengguna lain juga berhasil menemukan cara sendiri untuk mengatasi masalah ini.

Salah satu solusinya adalah mengaktifkan Airplane Mode atau bahkan membuat perangkat menjadi offline.

Untuk saat ini masalah baru ditemukan pada perangkat iPhone.

Sementara untuk Apple Podcast di Apple Watch atau macOS Catalina masih berjalan dengan baik.

Bug yang kemungkinan muncul akibat masalah server ini sepertinya akan bisa diselesaikan oleh Apple tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Baca Juga: Radiasi iPhone Dinilai Melebihi Batas Aturan, Apple Terima Tuntutan

Tag

Editor : Bagus Hernawan