Bapak iPod Tony Fadell Beberkan Sejarah Persiapan Rilis iPod Dalam Waktu Singkat

Senin, 13 Januari 2020 | 15:30

iPod generasi pertama

Produk iPod pertama kali rilis di tahun 2001. Apple mendapatkan kesuksesan besar dari lini produk pemutar musik digital ini hingga belasan tahun setelahnya.

Mungkin kamu penasaran, berapa lama waktu yang diperlukan Apple untuk mempersiapkan perangkat iPod?

Hal ini akhirnya diungkapkan oleh Tony Fadell, salah satu mantan petinggi Apple yang membidani kehadiran produk iPod.

Tony Fadell menceritakan proses awal sejak dirinya dihubungi oleh Apple untuk sebuah ide perangkat baru hingga iPod dijual ke pasaran.

Semuanya berlangsung dalam waktu cukup singkat, tidak sampai 1 tahun!

Baca Juga: 8 Fakta Menarik Soal Bapak iPod Tony Fadell

Penemuan catatan waktu pengembangan iPod secara detail ini dibagikan oleh Patrick Collison (@patrickc).

Patrick sedang mengumpulkan data mengenai beragam teknologi yang dibuat dalam waktu singkat. Dia menghubungi Tony Fadell untuk mengetahui waktu pengembangan iPod.

Baca Juga: Meski Gaji Milyaran, Cristiano Ronaldo Setia Gunakan iPod Shuffle

Dapat kamu lihat pada data di atas, Apple mulai menghubungi Tony Fadell pada awal Januari 2001.

Setelah itu Tony Fadell melakukan pertemuan dengan Apple, menjadi konsultan produk, mendapatkan ijin pengembangan dari Steve Jobs hingga diangkat menjadi karyawan.

Waktu paling sibuk dialami Tony Fadell pada bulan April dan Mei 2001. Dia harus mencari perusahaan manufaktur yang dapat memproduksi iPod dan mengumpulkan karyawan di tim buatannya.

Akhirnya perangkat iPod resmi dikenalkan pada Oktober. Setelah itu Apple mulai mengapalkan produk iPod pertama di dunia untuk dijual pada November 2001.

Jika dibandingkan dengan iPhone, waktu pengembangan perangkat iPod bisa dibilang sangat singkat.

Mendiang Steve Jobs pernah menjelaskan bahwa pengembangan iPhone generasi pertama memakan waktu hingga 2,5 tahun.

Apakah kamu pernah menggunakan perangkat iPod generasi pertama? Bagikan di kolom komentar ya!

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya