Bulan September semakin dekat, itu artinya berita seputar iPhone 12 akan terus meningkat.
Salah satu catatan terbaru dari DigiTimes (via MacRumors) menjelaskan seputar pemasok layar yang akan digunakan oleh Apple pada iPhone 12.
Samsung Display has obtained nearly 80% of the overall panel orders for Apple’s next-generation iPhone series tentatively dubbed iPhone 12 slated for launch later this year, according to industry sources. LG Display and BOE are other panel suppliers for the upcoming iPhones.Baca Juga: Tampilan Logic Board iPhone 12 Dikabarkan Bocor di Media Sosial
Kabarnya Samsung Display akan menjadi pemasok utama untuk layar OLED di jajaran produk iPhone 12.
Perusahaan tersebut akan memegang sekitar 80% permintaan layar OLED dari Apple. Sedangkan sisanya akan mengandalkan pesanan dari LG dan juga BOE.
Samsung Display sebelumnya telah menjadi penyuplai tunggal untuk layar OLED di iPhone X pada tahun 2017.
Tahun berikutnya, Apple menambahkan LG sebagai penyuplai kedua. Kini di tahun keempat penggunaan layar OLED untuk iPhone, Apple kembali menambahkan nama perusahaan lain yaitu BOE.
Tujuannya adalah mendapatkan penawaran harga yang lebih baik dan membangun diversifikasi penyuplai.
Perangkat iPhone 12 rumornya akan hadir dalam 4 tipe namun hanya menggunakan 3 ukuran layar.
Rumor sementara, nama yang akan digunakan adalah iPhone 12 (5,4 inci), iPhone 12 Max (6,1 inci), iPhone 12 Pro (6,1 inci), dan iPhone 12 Pro Max.
Beragam informasi seputar rumor iPhone 12 dapat kamu simak di daftar artikel MakeMac sebelumnya.