Microsoft 365 Akhirnya Mendukung Apple M1 dan iCloud Outlook

Rabu, 16 Desember 2020 | 15:30

Microsoft 365

Microsoft telah merilis update untuk paket aplikasi Microsoft 365.

Update kali ini fokus pada penambahan dukungan ke chip Apple M1 agar dapat bekerja secara optimal.

Dalam catatan terbaru yang dibagikan, Microsoft menjelaskan bahwa pelanggan Microsoft 365 yang telah mengunduh versi terbaru dapat menikmati versi Universal App alias mendukung chip Apple M1 dan tetap mendukung Intel dengan maksimal.

Paket aplikasi dari Microsoft 365 yang kini mendukung Apple M1 secara native adalah Outlook, Word, Excel, PowerPoint dan OneNote.

We are excited to announce that starting today we are releasing new versions of many of our Microsoft 365 for Mac apps that run natively on Macs with M1. This means that now our core flagship Office apps—Outlook, Word, Excel, PowerPoint, and OneNote—will run faster and take full advantage of the performance improvements on new Macs, making you even more productive on the latest MacBook Air, 13-inch MacBook Pro, and Mac mini

Baca Juga: Mac mini M1 Rilis, Apple Memimpin Pangsa Pasar Komputer di Jepang

Masih dari catatan yang sama, Microsoft juga menjelaskan bahwa aplikasi Teams dan aksesnya lewat web saat ini masih berjalan dalam mode emulasi Rosetta saat digunakan di Apple M1.

Dalam waktu dekat update Microsoft Teams yang mendukung Apple M1 secara native akan dirilis oleh Microsoft.

Update Tampilan Microsoft 365

Microsoft juga menjelaskan bahwa kini tampilan di paket aplikasi bagi pelanggan Microsoft 365 sudah mendukung macOS Big Sur.

Yaitu fokus pada tampilan yang sederhana dan mudah digunakan. Tampilan desain baru diberikan pada Outlook for Mac yang menggunakan desain baru dan mengacu pada macOS Big Sur yaitu Fluent UI.

Masih membahas Outlook for Mac, dalam waktu dekat update terbarunya akan mendukung akun iCloud.

iCloud di Outlook

Dengan dukungan ini, para pengguna produk Apple yang email dengan akun iCloud dapat mengelola pesan, kontak, kaleder dan beragam lainnya secara mudah lewat aplikasi Outlook.

Today we are pleased to announce support for iCloud accounts in the new Outlook for Mac. This will enable you to organize work and personal emails, contacts, and calendars together in one app so it is easier for you to stay connected to what matters. We will start to roll this out using the new Outlook for Mac in the coming weeks.

Beragam Fitur Baru Lainnya

Modern Commenting di Word

Microsoft juga menjelaskan beragam fitur baru yang dirilis atau dalam waktu dekat akan dirilis.

Salah satunya adalah Tell Me, sebuah kotak pencarian untuk menemukan tools yang ingin kamu gunakan di Word, Excel, PowerPoint atau OneNote dengan lebih cepat.

Continuity Camera di Excel

Fitur baru lainnya yang juga rilis dalam update baru ini adalah Data from Picture yang menggunakan mode Continuity Camera untuk mengolah hasil gambar dari jepretan kamera ponsel, menjadi tabel secara lengkap dan mudah di Excel.

Beberapa fitur lain yang juga diberikan adalah Dictation Toolbar untuk memberikan perintah suara, Shared Calendars di Outlook, Modern Commenting di Word dan Excel Sheet View. Sejumlah fitur ini baru akan dibagikan pada waktu yang akan datang.

Editor : Bagus Hernawan