Apple Rekrut Ahli Jantung untuk Kembangkan Produk Teknologi Kesehatan

Jumat, 02 April 2021 | 16:24
Apple.com

Fitur Ecg di Apple Watch

Upaya Apple dalam melakukan pengembangan produk teknologi kesehatan semakin terlihat belakangan ini.

Pada 1 April lalu, Apple membuka lowongan pekerjaan di LinkedIn dengan kualifikasiahli jantung.

Apple merekrut ahli jantung dengan tujuan untuk membantu pihak perusahaan dalam mengembangkan produk-produk teknologi kesehatan terbaru.

Baca Juga: Riset Terbaru Kembali Nyatakan Apple Watch Dapat Deteksi Gagal Jantung

Dalam deskripsi lowongan tersebut, Apple mengungkapkan bahwa pihaknya menginginkan ahli jantung yang mampu bekerja membangun teknologi yang berfokus pada kesehatan.

Hal ini berarti bahwa Apple membutuhkan bukan hanya sekedar ahli jantung, namun ahli jantung yang memiliki pengalaman dengan teknologi kesehatan.

Dengan pengalaman ahli jantung profesional di bidang teknologi kesehatan, Apple optimis mampu untuk membangun sebuah teknologi kesehatan yang relevan bagi kebutuhan kesehatan jantung masyarakat.

Baca Juga: Apple Watch Berguna Mencegah Gagal Jantung, Ini Penjelasannya!

Lalu, bagaimana peran ahli jantung dalam menciptakan produk teknologi kesehatan Apple?

Ahli jantung akan berperan sebagai spesialis klinis yang bekerja dengan tim teknis dan desainer dalam pengembangan produk teknologi kesehatan.

Tugas pokok dari ahli jantung adalah membantu menentukan definisi dan spesifikasi fitur klinis untuk menciptakan fitur produk yang inovatif demi kesehatan jantung.

Apple menyebutkan bahwa ahli jantung akan memegang peranan kunci terhadap kualitas pengembangan produk teknologi kesehatan jantung Apple.

Baca Juga: Apple Watch Selamatkan Nyawa Seorang Wanita yang Alami Masalah Jantung

Kerja sama Apple dengan ahli jantung dan spesialis kesehatan bukanlah yang pertama kalinya.

Pada 2019 lalu, Apple mempekerjakan ahli jantung dari Columbia University bernama David Tsay.

David Tsay bergabung dengan tim kesehatan Apple untuk mengembangkan produk teknologi kesehatan.

Selain itu, Apple juga pernah mempekerjakan orang-orang dengan keterampilan pengawas obat dan makanan untuk mengembangkan variasi produk baru Apple.

Baca Juga: Apple Watch 6 Dapat Beri Peringatan Jika Pengguna Alami Serangan Panik

Bagaimana pendapat kalian tentang upaya Apple untuk mengembangkan produk teknologi kesehatan ini? Tulis di kolom komentar ya! (*)

Tag

Editor : Bagus Hernawan

Sumber MakeMac.com