Wilderless: Game RPG Open World dengan Gameplay Menawan di iOS

Selasa, 11 Mei 2021 | 11:09
Youtube.com

Poster game Wilderless

Jika kalian sedang mencari game RPG open world yang ringan dan tak kompetitif, kalian bisa mencoba game Wilderless.

Wilderless bisa dibilang sebagai salah satu game 'hidden gem' yang terdapat di App Store.

Game ini dikembangkan oleh Reobert Kabwe dan diterbitkan Protopop pada November 2019.

Baca Juga: Fortnite Berpotensi Hadir Kembali di iOS Melalui GeForce Now

Wilderless menawarkan pengalaman bermain unik yang tak akan kita temui di game lain.

Di game ini, tidak ada musuh, quests, misi, atau semacamnya.

Satu-satunya hal yang bisa dilakukan pemain adalah mengeksplorasi alam liar yang terbuka, indah, dan luas.

Pemain dapat membangun rumah, berkuda, ataupun sekedar menikmati pemandangan alam liar yang sangat indah.

Baca Juga: Nuverse Akan RIlis Game One Piece Fighting Path di Perangkat iOS

Dari segi grafis, game Wilderless menyajikan grafis menawan dengan sejumlah efek dan filter yang bisa dipilih oleh pemain.

Protopop membanggakan game Wilderless sebagai game true open world dimana pemain bisa berpergian dan mengeksplorseluruh dunia dalam game kapanpun dan dimanapun.

Untuk gambaran yang lebih jelas, simak video trailer game Wilderless berikut.

Baca Juga: Inilah 3 Game dengan Konsep Grafis Handdrawn Terbaik di Apple Arcade

Game ini sangat cocok untuk kalian yang lelah bermain game kompetitif seperti PUBG, Call of Duty, ataupun Mobile Legend.

​​Kalian bisa mengunduh Wilderless di App Store dengan hanya dengan harga 2,99 US Dollar atau sekitar Rp 41 ribu.

Sebagai informasi, game ini bisa dijalankan untuk seluruh model iPad Pro dan iPad dengan tahun keluaran 2017 atau yang lebih baru.

Sedangkan untuk perangkat iPhone, Wilderless dapat dimainkan di iPhone 7 atau perangkat iPhone yang lebih baru.

Bagaimana, tertarik untuk mencoba game Wilderless? Bagikan pendapat kalian tentang game ini di kolom komentar ya! (*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya