Apple Luncurkan iPhone 13 Dengan Dukungan Dual eSIM, Pertama Kalinya!

Rabu, 15 September 2021 | 15:35
Apple

iPhone 13 koneksi 5G

Saat ini (15/9/2021), topik mengenai iPhone 13 tengah menjadi perbincangan publik.

Hal tersebut karena iPhone 13 memang baru saja diluncurkan oleh Apple beberapa jam yang lalu.

Apple meluncurkan seri terbaru smartphone iPhone itu di acara Apple Event California Streaming yang dihelat secara virtual.

Baca Juga: iPhone 13 dan iPhone 13 Mini Rilis! Dual Kamera Baru, Baterai Besar dan Notch Kecil

Tentunya, iPhone 13 yang telah resmi diluncurkan oleh Apple inimembawa sejumlah hal baru.

Sejumlah hal baru tersebut mencakup desain, fitur, dan tentunya juga teknologi.

Salah satu yang cukup menarik perhatian adalah upgrade teknologi eSIM pada iPhone 13.

Upgrade teknologi eSim tersebut membuat iPhone 13 tidak hanya mendukung penggunaan satu eSIM saja.

Tetapi, smartphone iPhone 13 akan memiliki dukungan terhadap penggunaan dua eSIM sekaligus.

Bagi yang belum tahu, eSIM yang merupakan kepanjangan dariAnembedded-SIM merupakan sebuah teknologi kartu SIM digital.

Berbeda dengan kartu SIM pada umumnya, eSIMtidak berbentuk dalam wujud fisik, melainkan berupa modul yang terintegrasi dan melekat di dalam smartphone.

Untuk dapat mengaktifkan eSIM, pengguna hanya perlu memindai Barcode yang disediakan oleh operator seluler.

Baca Juga: Apple Rilis iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max! Layar 120Hz, Kamera Macro

Lebih lanjut, sejatinya sebelum iPhone 13,Apple sudah pernah menyematkan teknologi eSIM pada beberapa seri iPhone.

Dimulai dariiPhone XR dan iPhone XS yang rilis di tahun 2018, Apple sudah menyematkan teknologi eSIM.

Namun, seri-seri iPhone sebelum iPhone 13 hanya mendukung penggunaan satu kartu eSIM saja.

Oleh karenanya, bisa dibilang iPhone 13 menjadi seri iPhone pertama yang memiliki dukungan terhadap dual eSIM.

Sementara itu, terdapat beberapa ketentuan dari pengguna eSIM dan kartu SIM biasa pada iPhone 13.

Penggunaan eSIM dan kartu SIM pada iPhone 13 tentunya tidak bisa sembarangan, dan terdapat beberapa ketentuan.

Ketentuan penggunaan kartu SIM biasa dan eSIM pada iPhone 13 adalah sebagai berikut:

Semua ketentuan diatas harus diikuti agar iPhone 13 dapat berfungsi dengan baik sebagaimana mestinya.

Baca Juga: Indosat Ooredoo Buka Registrasi Uji Coba eSIM! Mendukung iPhone, iPad, Apple Watch

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait iPhone 13 yang sudah mendukung penggunaan dual eSIM.

Terus perbarui berita terkini hanya di MakeMac guna mengetahui update lainnya seputar iPhone 13. (*)

Tag

Editor : Bagus Hernawan

Sumber 9to5mac