Sistem operasi iOS 15 kembali dilaporkan mengalami masalah dengan aplikasi third-party.
Kali ini giliran aplikasi streaming musik, Spotify yang merasakan adanya masalah dengan update iOS 15.
Dalam beberapa jam terakhir, pengguna iOS 15 mengeluh tentang masalah baterai drain di aplikasi Spotify.
Lebih parah lagi, masalah baterai drain ini tidak hanya dialami saat pengguna sedang menjalankan aplikasi.
Baca Juga: Pengguna iOS 15 Keluhkan Bug System Storage Full Setelah Update
Melainkan ketika aplikasi tidak dijalankan pun masalah baterai drain tetamp berdampak ke perangkat iPhone.
Mereka pun mengungkapkan keluh kesahnya terkait masalah iOS 15 ke akun media sosialnya pribadi.
Selain baterai drain, ada pula pengguna yang mengalami masalah lain dengan Spotify di iOS 15.
Mulai dari aplikasi yang terus crash, hingga aplikasi tidak bisa diintegrasikan dengan layanan CarPlay.
Menanggapi hal tersebut Spotify pun mengakui memang aplikasinya mengalami masalah di iOS 15.
Tak cuma iOS 15, ada pula pengguna yang melaporkan mengalami masalah serupa dalam update iOS 14.8.
Dilansir dari MacRumors, Spotify telah menyampaikan laporan baterai drain ke tim IT iOS mereka.
Sayangnya belum diketahui kapan proses perbaikan masalah baterai drain iOS 15 di Spotify akan selesai.
Baca Juga: iOS 15 Dilaporkan Alami Bug Siri dan Tak Ada Suara di Instagram
Diperkirakan Spotify bisa saja memperbaikinya lewat update aplikasi mendatang atau troubleshooting.
Adanya baterai drain Spotify ini melengkapi rentetan masalah yang dialami iOS 15 sejak resmi meluncur.
Yap, sebelummnya sistem operasi baru iPhone itu telah mengalami sejumlah masalah yang cukup mengganggu.
Mulai dari bug notifikasi storage full, masalah instruksi siri di AirPods Pro, hingga bug audio di Instagram.
Ke depannya Apple diharapkan agar bisa segera menyelesaikan masalah-masalah iOS 15 tersebut.
So, apakah kalian ada yang mengalami serupa? Coba share yuk di kolom komentar! (*)