Seiring dengan perkembanganzaman, jam tangan pintar (smartwatch) telah menjadi sesuatu yang cukup diminati publik.
Berbagai macam merk dan brand smartwatch telah diproduksi dan dikenakan oleh orang-orang.
Diantara sejumlah merk smartwatch, Apple Watch menjadi salah satu yang memiliki banyak peminat.
Baca Juga: Analis Apple Sebut Apple Watch Series 8 Bakal Punya 3 Ukuran Layar
Smartwatch Apple Watch sendiri saat ini telah diproduksi sampai generasi ketujuh.
Apple merilis Apple Watch Series 7 beberapa waktu lalu, tepatnya di Acara Apple Event California Streaming.
Namunsebelum sekarang ini sampai ke generasi ketujuh, sejatinya Apple pernah berencana merilis satu seri Apple Watch.
Satu seri Apple Watch tersebut rencananya Apple rilis di tahun 2015, tetapi batal terlaksana.
Di tahun 2015, Apple berencana merilis seri Pro dari smartwatch Apple Watch.
Rencana Apple tersebut pertama kali diungkap oleh pengguna Twitter dengan nama akun @AppleDemoYT.
Apple Demo berhasil mendapatkan sebuah file tentang unit-unit demo Apple Watch yang akan dijual di tahun 2015.
Di file itu, ada berbagai macam logo terkait Apple Watch Edition dan Apple Watch Sport.
Tapi yang sangat menarik perhatian adalah adanya keterangan terkait Apple Watch Pro.
Meskipun hanya sekedar logo, hal tersebut memperkuat asumsi bahwa Apple berencana merilis Apple Watch Pro di tahun 2015.
Baca Juga: (Rumor) Apple Watch Generasi Baru Punya Fitur Ukur Suhu Tubuh
Lebih lanjut, Apple memang diketahui memiliki seri Pro di sejumlah produk gadget mereka.
Mulai dari iPhone, iPad, sampai MacBook memiliki seri Pro-nya masing-masing.
Oleh karenanya, sangat masuk akal jika Apple ingin meluncurkan seri Pro dari Apple Watch, walaupun pada akhirnya rencana itu batal karena satu dan lain hal.
Perbedaan seri Apple Watch Pro tersebut dengan Apple Watch Reguler maupun Sport tidak diketahui.
Alasannya karena tidak adanya keterangan lebih lanjut di file tersebut, yang mana hanya sekedar logo saja.
Tetapi dilansir dari MacRumors, kemungkinan Apple Watch Pro memiliki kualitas bahan stainless steel terbaik diantara seri lainnya.
Namun, hal tersebut hanya sebatas kemungkinan saja lantaran Apple tidak pernah membahas atau menyinggung Apple Watch Pro sampai detik ini.
Baca Juga: Ifixit Bongkar Apple Watch Series 7, Kapasitas Asli Baterai Terungkap!
Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait Apple yang pernah berencana merilis Apple Watch Pro.
Kedepannya, bukan tidak mungkin seri Apple Watch Pro benar-benar akan dirilis dan diperkenalkan oleh Apple. (*)