Apple Bagikan Daftar Aplikasi dan Games Pemenang App Store Award 2021

Kamis, 02 Desember 2021 | 20:41
Apple

App Store Awards 2021

Apple telah resmi mengumumkan daftar pemenang ajang penghargaan App Store Award 2021 pada Kamis (2/12).

Terdapat 15 aplikasi dan games yang berhasil memenangkan penghargaan App Store Award 2021.

Sementara untuk kategorinya total ada 11 kategori penghargaan yang dibagi 5 untuk aplikasi, 5 untuk games, dan 1 untuk kategori khusus.

Untuk aplikasi sendiri kategorinya terdiri dari iPhone App of the Year, iPad App of the Year, Mac App of the Year, Apple TV App of the Year, dan Apple Watch App of the Year.

Baca Juga: Dari Genshin Impact Hingga Alba, Ini Pemenang Apple Design Award 2021!

Sementara games, kategorinta adalah iPhone Game of the Year, iPad Game of the Year, Mac Game of the Year, Apple TV Game of the Year, dan Apple Arcade Game of the Year.

Satu kategori khusus yang terakhir adalah Trend of the Year yang berisikan kombinasi aplikasi dan games yang cukup populer dan telah memberi dampak selama 2021.

CEO Apple, Tim Cook mengatakan bahwa para pemenang App Store Award telah memanfaatkan visi dan memicu kreatifitas untuk membuat aplikasi dan games terbaik tahun ini.

Mulai dari developer indie sampai yang sudah populer telah bersatu untuk menumbuhkan kebersamaan yang dibutuhkan.

Yap, para pemenang App Store Award 2021 memang diisi dengan aplikasi dan games yang dibuat oleh berbagai kalangan.

Ada aplikasi dan games populer macam DAZN dan League of Legends: Wild Rift, hingga beberapa aplikasi indie seperti Carrot Weather.

Supaya lebih jelas, MakeMac akan membagikan daftar pemenang App Store Award 2021. Ini dia selengkapnya:

Aplikasi

Games

Trend of the Year: Connection

IGN
IGN

Ilustrasi main game LOL: WIld Rift di iPhone

Baca Juga: Daftar Pemenang Apple Music Awards 2021, Ada Olivia Rodrigo!

Deretan aplikasi dan game yang berhasil memenangkan App Store Award 2021 tidak dipilih sembarangan.

Semua pemenang telah melewati proses seleksi ketat dari editorial tim App Store Apple global yang mempertimbangkan berbagai aspek.

Mulai dari kualitas, inovasi teknologi yang dipakai, desain kreatif, dan dampaknya terhadap kehidupan sosial.

So, dari deretan aplikasi dan games yang jadi pemenang App Store Award 2021 adakah favoritmu? (*)

Tag

Editor : Bagus Hernawan