Dalam satu dekadeterakhir, Apple telah berkembang menjadi salah satu produsen smartphone terbaik di dunia.
Banyak smartphone iPhone dengan berbagai macam tipe yang telah dilahirkan oleh Apple.
Tidak ingin berhenti berinovasi, Apple dikabarkan akan merilis sebuah seri iPhone baru.
SeriiPhone anyar yang kabarnya akan dirilis oleh Apple adalah iPhone SE 3.
Baca Juga: iPhone SE 3 Diprediksi Akan Kebanjiran Peminat dari Pengguna Android
Sebagaimana diketahui, seri iPhone SE terbilang memiliki tidak sedikit penggemar di berbagai macam negara.
Oleh karenanya, Apple terus memperbarui seri iPhone SE hingga sekarang sudah masuk ke seriiPhone SEgenerasi ketiga.
Sementara itu, baru-baru ini rumor terkait spesfikasi iPhone SE 3 diketahui telah beredar luas.
Rumor tersebut disebarkan langsung oleh analis sekaligus leaker ternama, Ming-Chi Kuo.
Melansir dari Apple Insider, Ming-Chi Kuo berkata bahwa iPhone SE 3 tidak akan mengalami perubahan ukuran layar.
Ukuran layar iPhone SE 3 akan tetap sama dengan iPhone SE generasi kedua.
Sebagai informasi, ukuran layar smartphone iPhone SE 2ada di angka 4.7 inci.
Ming-Chi Kuomenambahkan,Apple belum berencana mengubah ukuran layar iPhone SE.
Perubahan layar iPhone SE menjadi lebih besar baru akan dilakukan Apple di generasi keempat.
Baca Juga: (Rumor) iPhone SE Generasi Terbaru akan Jadi iPhone 5G Termurah!
Lebih lanjut,Ming-Chi Kuopun turut berujar bahwa iPhone SE 3 akan punya RAM berukuran 3GB.
Jika hal tersebut benar, makaukuran RAM iPhone SE 3 pun juga sama dengan RAM yang dimiliki oleh iPhone SE 2.
Sedangkan untuk RAM yang lebih besar yaitu 4GB, baru akan disematkan Apple di iPhone SE 4.
Ming-Chi Kuo memprediksi, iPhone SE 3 akan dirilis oleh Apple di tahun depan.
Tepatnya, iPhone SE 3 diprediksi akan meluncur di awal tahun 2022 mendatang.
Namun sayangnya, Ming-Chi Kuo tidak menyebutkan jadwal pasti perilisannya di awal tahun 2022.
Guna mengetahui update seputar iPhone SE 3, terus perbarui berita terkini hanya di MakeMac. (*)