Daftar Fitur Baru di watchOS 8.5: Koneksi ke Apple TV dan Kartu Vaksin

Rabu, 16 Maret 2022 | 14:18
makemac

watchOS 8.5

Apple telah merilis update watchOS 8.5 untuk pengguna Apple Watch Series Sereis 3 atau yang lebih baru.

Update ini hadir bersamaan dengan update iOS 15.4, iPadOS 15.4 serta macOS 12.3.

Sistem operasi terbaru untuk perangkat Apple Watch ini mengusung beberapa fitur baru. Salah satu yang menarik adalah koneksi ke Apple Watch.

Daftar Fitur Baru di watchOS 8.5

Dengan fitur baru di watchOS 8.5, kamu bisa melakukan otentifikasi pembelian konten di Apple TV melalui perangkat Apple Watch.

Selain itu fitur baru yang dibawa pada watchOS 8.5 adalah menampilkan data kartu vaksin COVID–19 untuk format Sertifikat COVID Digital UE.

Fitur ketiga yang juga diberikan pada watchOS 8.5 adalah peningkatan pemberitahuan ritme tidak teratur pada mode identifikasi fibrilasi atrium. Fitur ini tersedia di Amerika Serikat, Cile, Hong Kong, Afrika Selatan dan beberapa negara lainnya. Daftar lengkapnya dapat kamu cek di halamana berikut ini.

Terakhir, watchOS 8.5 juga menambahkan fitur petunjuk audio pada aplikasi Fitness+ untuk menyediakan komentar audio pada gerakan yang diperagakan secara visual selama olahraga.

Baca Juga: Tutorial Fitur Face ID dengan Masker dan Kacamata di iOS 15.4

Tutorial Update watchOS 8.5

Untuk melakukan update ke watchOS 8.5, kamu tinggal masuk ke aplikasi Watch di perangkat iPhone, akses bagian Settings - General - Software Update.

Unduh update watchOS 8.5 di perangkat iPhone, lalu setelah selesai tekan instal untuk mengirim dokumen ini ke perangkat Apple Watch dan melakukan update.

Syarat utama untuk update dan instal di Apple Watch adalah perangkat jam tangan ini ada di dekat iPhone dan dalam mode pengisian baterai.

Editor : Bagus Hernawan