(Rumor) 3 Produk yang Akan Rilis di Apple Event September 2022, Tak Ada iPad Pro?

Senin, 01 Agustus 2022 | 12:23
MakeMac

Ilustrasi Apple Event September 2022

Apple diprediksi akan memperkenalkan deretan produk baru mereka di gelaran Apple Event September 2022.

Berdasarkan rumor dan bocoran yang beredar sejak awal tahun 2022, MakeMac mencatat setidaknya ada 3 produk yang akan rilis di Apple Event September 2022.

Sayangnya, tak ada lini iPad maupun Mac di daftar 3 produk yang akan rilis di Apple Event September 2022.

Berikut merupakan daftar produk yang akan rilis di Apple Event September 2022. Simak selengkapnya.

Baca Juga: Kuo: Apple Hadapi Masalah Quality Control di Kamera iPhone 14

iPhone 14

MacRumors
MacRumors

Dummy unit iPhone 14 Pro

iPhone 14 diprediksi akan menjadi bintang di gelaran Apple Event September 2022.

iPhone 14 series akan tampil dengan 4 model baru yakni, iPhone 14, iPhone 14 Pro, iPhone 14 Pro Max dan iPhon 14 Plus/Max.

iPhone 14 series disebutkan akan membawa perubahan besar, mulai dari desain baru, prosesor yang lebih canggih, dan peningkatan besar di sisi kamera.

Beberapa rumor juga menyebutkan bahwa 4 model di iPhone 14 series akan mengusung spesifikasi RAM dan penyimpanan internal baru.

Baca Juga: Rumor Varian RAM, Memori, Kamera, dan Chipset di iPhone 14 Series

Apple Watch Series 8 dan Apple Watch SE

Mark Gurman melaporkan bahwa Apple akan memperkenalkan 3 Apple Watch model baru di tahun ini.

Ia menggambarkan peluncuran Apple Watch tahun ini akan menjadi pembaruan penting bagi industri smartwatch.

3 model Apple Watch tersebut meliputi Apple Watch Series 8, Apple Watch SE, dan Apple Watch Pro.

Apple Watch Series 8 akan mendapat pembaruan sensor suhu tubuh baru dan masa pakai baterai yang lebih baik.

Apple Watch SE kemungkinan akan diperbarui dengan fitur-fitur standar smartwatch masa kini.

Sedangkan Apple Watch Pro akan didesain sebagai smartwatch tahan banting dengan desain finishing premium.

Baca Juga: Inilah 5 Produk Apple yang Bakal Beralih ke USB Type-C, Ada iPhone 15!

AirPods Pro 2

Ilustrasi AirPods Pro 2

Selain seri Apple Watch dan iPhone, Apple juga akan mengenalkan AirPods Pro 2.

Sumber 9to5mac mengkonfimasi bahwa AirPods Pro 2 akan mengusung nama kode B698.

Berdasarkan bocoran, AirPods Pro 2 bakal mengusung chipset H1 dan mendukung codec LC3.

Codec ini akan memberikan stabilitas dan efisinsi ke wireless earbuds. Tak hanya itu, standar baru ini akan membantu AirPods Pro 2 untuk meningkatkan kualitas suara dengan dukungan bitrate yang lebih tinggi.

Bocoran juga menyebutkan bahwa AirPods Pro 2 bisa menjadi produk pertama Apple yang menghadirkan dukungan Bluetooth 5,2.

(*)

Editor : Bagus Hernawan