Netflix Rilis Tampilan Baru untuk Pengguna iPhone, Lebih Smooth!

Jumat, 20 Januari 2023 | 16:00
MakeMac

Netflix

Pada hari senin lalu Netflix memberikan pembaharuan di aplikasi iOS yaitu interface ke versi iPhone.

Interface terbaru ini mampu menampilkan animasi baru yang lebih lancar termasuk efek paralaks.

Efek paralaks adalah perbedaan dalam posisi nyata suatu objek bila dilihat sepanjang dua garis pandang yang berbeda.

Jadi saat kamu pertamakali membuka aplikasi Netflix, kamu akan melihat kartu besar yang mempromosikan film atau serial yang tersedia di Netflix.

Kartu tersebut memiliki efek paralaks, sehingga ketika kamu melihat kartu tersebut objek tampak bergerak saat mata atau kepala digeser.

Selain efek paralaks, Netflix juga memberika pembaharuan pada aplikasi iOS untuk memfilter kategori film.

Pengguna iOS akan lebih mudah memfilter konten berdasarkan kategori, kemudian pengguna juga akan lebih mudah beralih ke profil.

Kemudian pengguna juga akan lebih mudah menggunakan pencarian di aplikasi, misalnya saat pengguna klik film maka pengguna bisa mendapatkan informasi detail mengenai film tersebut.

Selanjutnya yang juga baru pada interface ini adalah "Tab segera hadir" akan berubah menjadi "yang baru".

Tab tersebut akan menampikan konten-konten yang direkomendasikan untuk pengguna Netflix.

Now, when you open the Netflix app on your iPhone, you’ll see a big card promoting a movie or series available on the platform. This card moves with parallax effect using the iPhone’s accelerometer. But that’s only part of the redesign, as it’s now even easier to filter content by category, switch between profiles, or use search no matter what part of the app you’re browsing through.

Dilansir dari 9to5mac.com, desainer IU Netflix, Janum Trivedi yang mengerjakan interface ini mengatakan bahwa proyek ini mulai dikembangkan pada tahun 2022.

Proyek tersebut dikembangkan untuk membuat tampilan interface Netflix jadi lebih cair, menyenangkan, dan halus.

Janum Trivedi memberikan pembaruan interface tersebut di akun twitternya

Berdasarkan unggahan Janum Trivedi, berikut perubagan yang akan ada di aplikasi Netflix

  • Tata letak billboard yang merespon pengguna saat memindahkan perangkat, dengan efek pencahayaan yang halus.
  • Gradien wallpaper
  • Transisi kartu baru yang lebih interaktif.
  • Animasi peluncuran/profil baru, haptics, dan banyak lagi!.

Tag :

Editor : Bagus Hernawan

Sumber : 9to5mac.com

Baca Lainnya