Typo Keyboard for iPhone Dinyatakan Resmi Melanggar Paten BlackBerry

Selasa, 01 April 2014 | 13:20

Typo keyboard, aksesoris casing keyboard qwerty buat iPhone besutan Ryan Seacrest resmi dinyatakan melanggar paten keyboard milik BlackBerry. Putusan ini dibacakan oleh hakim William Orrick di San Francisco, dan disambut dengan sangat baik oleh pihak BlackBerry.

Dipublikasikan Reuters, Blackberry menyatakan putusan ini sangat menguntungkan sekaligus baik buat mereka, karena telah melindungi keaslian karya mereka dari peniruan habis-habisan yang dilakukan oleh pihak Typo keyboard. Berikut kutipan penuturan salah satu juru bicara BlackBerry:

“BlackBerry is pleased that its motion for a preliminary injunction against Typo Products LLC was granted. This ruling will help prevent further injury to BlackBerry from Typo’s blatant theft of our patented keyboard technology,” a spokeswoman for BlackBerry said in an email.

Tentu saja pihak yang berlawanan, Typo keyboard, tidak puas akan putusan ini. Mereka mengatakan bakal terus berinovasi dan menghadirkan produk-produk sejenis, yang orang tidak bisa hidup tanpanya.

Baca juga:

Aksesoris untuk iPhone ini diperkenalkan Desember 2013 silam. Saat itu, Ryan Seacrest melakukan investasi 1 juta dollar untuk menciptakan Typo. Menggunakan koneksi bluetooth, Typo diproyeksikan menjadi sebuah aksesoris yang sukses dipasaran. Banderol harganya sendiri tidak begitu tinggi, hanya $99 saja atau setara dengan 1 juta rupiah lebih.

[source site_name = “Reuters” site_url = “http://www.reuters.com/article/2014/03/29/us-blackberry-typo-idUSBREA2S02J20140329”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah