Aplikasi Terbaik yang Gratis dan Diskon Untuk Minggu Ini

Minggu, 17 Mei 2015 | 08:01

Banyak sekali aplikasi gratis dan menarik di iTunes Store maupun Mac App Store untuk kamu unduh, baik gratis secara permanen maupun dalam masa promo. Tim MakeMac sudah mengumpulkan beberapa aplikasi tersebut untuk mengisi akhir minggu agar menjadi lebih seru. Berikut ini daftarnya:

Fatal Fight (iOS/ Gratis)

Gemar game action fighting namun dengan tampilan dan permanian sederhana di perangkat iOS? Coba mainkan Fatal Fight yang berkisah tentang ahli Kung Fu dan perjalanan balas dendam kehancuran desanya.

Tugas kamu dalam game ini adalah mencari para ninja yang mengacau di desanya. Gameplay yang diberikan juga sangat mudah tapi tetap menantang yaitu menekan sisi kiri kanan layar sejauh jangkauan serangan kamu. Nantinya musuh akan bertambah kian banyak setiap naik level dan menantang. Gak cuman itu, Kai sang ahli Kung Fu ini juga punya beragam skills menarik loh! Buruan unduh dan selamat bermain!

Download · Harga:

Quetzalcoatl (iOS/ Diskon)

Terpilih sebagai App of The Week oleh Apple, kamu dapat mengunduh game puzzle ini secara gratis untuk seminggu ke depan. Dalam Quetzalcoatl kamu bertugas untuk menempatkan ular dengan titik warna ke dalam kotak dengan warna yang sama. Tinggal pindahkan ular tadi ke bagian yang dimaksud dan selamat melanjutkan level berikutnya. Gampang? Gak juga sih, apalagi jika sudah tersedia 4 warna berbeda yang harus kamu bereskan.

Download Quetzalcoatl · Harga: 29000

Drive Ahead! (iOS/ Gratis)

Secara sederhana game kecil ini menggunakan inti permainan adu mobil di sebuah tempat kecil layaknya gladiator. Kamu hanya perlu menabrakkan mobil ke musuh di waktu yang tepat atau justru lari menjauh. Nah menangkan 5 pertandingan tersebut untuk mendapatkan koin dan menambahkan mobil yang bisa digunakan. Meskipun sederhana, saya cukup ketagihan untuk terus memainkan game ini. Oh ya, apakah sudah saya sebutkan juga jika game ini mendukung permainan multiplayer alias 2 oran sekaligus dalam satu perangkat?

Download Drive Ahead! · Harga: Gratis

Combo Crew (iOS/ Diskon)

Terinpirasi dari game lawas Street Fighter atau yang sejenis, Combo Crew punya tampilan action fighting klasik dan kendali yang unik. Saya bisa katakan unik karena game ini memanfaatkan swipe gesture untuk membantu kamu menyerang para musuhnya – bikin layar jadi lebih lega.

Tidak cuma kendalinya, gameplay yang diberikan juga cukup seru. Yaitu terus membasmi musuh hingga bertemu bos di puncak gedung. Bosan bermain sendiri? Tenang, ada mode online multiplayer kok yang akan mengajak kamu membantu pemain lain dalam menyelesaikan tantangan. Segera unduh Combo Crew sebelum periode gratisnya selesai, silahkan gunakan tautan di bawah ini.

Download Combo Crew · Harga: 29000

Stache (iOS/ Diskon)

Aplikasi visual bookmark favorit tim MakeMac ini sudah hampir genap seminggu dapat kamu unduh secara gratis. Berbeda dengan fitur bookmark bawaan Safari, di Stache kamu akan mendapatkan tampilan visual yang lebih hidup. Selain itu ada juga fitur organisir bookmark dengan mode Folder, Kategori serta Tag. Pencarian juga dapa kamu lakukan dengan mudah dan cepat lewat Search Bar di bagian atasnya. Masih penasaran dengan detail fiturnya? Silahkan akses review Stache terbaru dari MakeMac yah!

Download · Harga:

One Cloud Backup (OS X/ Diskon)

Punya beberapa data penting yang selalu kamu rapikan di perangkat OS X? Nah ketika ingin berpindah ke komputer baru atau membuat versi online backup di akun Dropbox atau Box, kamu bisa gunakan aplikasi ini. Gak cuman itu, One Cloud Backup juga punya fitur untuk menyimpan data lama dari sebauh dokumen kamu hingga beberapa versi ke belakang. Bahkan ada juga fitur sinkronisasi folder di cloud service kamu dengan folder yang ada di komputer.

Download One Cloud Backup · Harga: 119000


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan