6 Masalah di iOS 9 & Cara Membereskan

Senin, 21 September 2015 | 16:57

Sistem operasi iOS 9 untuk publik memang baru berumur seminggu. Wajar rasanya jika di awal ini banyak permasalahan yang menyerang pengguna. Nah berikut ini beberapa yang ramai dibicarakan pembaca @MakeMac dan cara memperbaikinya.

Gagal Update?

Ada 3 cara update ke iOS 9, salah satunya adalah langsung dari perangkat alias OTA Update. Nah jika kamu menemukan jendela tampilan seperti di atas, kemungkina besar adalah server Apple sedang sibuk. Ya, tidak menjawab permintaan kamu untuk mengunduh iOS 9.

Hal ini biasa terjadi pada waktu awal iOS 9 publik rilis atau ketika internet kamu kurang stabil. Solusinya adalah menggunakan cara update lewat iTunes ya. Saya selalu menyarankan cara ke kedua atau ketiga dari artikel tutorial update iOS 9 – jarang sekali menggunakan OTA Update.


Baca Juga:

Nyangkut di ‘Slide To Update’

Beberapa pengguna yang mengunduh pembaruan dengan cara OTA Update dari iOS 7 ke iOS 9 mengalami kendala berupa berhenti di lama Slide To Update. Salah satu tim MakeMac juga mengalami masalah ini dan akhirnya berhasil membereskannya.

Solusinya memang agak repot, yaitu update dulu ke iOS 8.4.1 (sekarang masih bisa karena Apple belum menurutp TSS Server iOS 8.4.1). Setelah itu baru update ke iOS 9 – sebaiknya dengan cara yang sama yaitu lewat iTunes.

Tampilan Nama Selular Berganti Jadi Angka

Yups, ini salah satu yang paling ramai. Hampir semua pengguna yang naik ke iOS 9 dengan cara OTA Update mendapatkan masalah ini. Tenang, kamu tidak sendiri. Beberapa pengguna di luar negeri juga mengalami hal yang sama dari sumber laman Apple Discussion ini.

Beberapa cara yang saya temukan adalah sebagai berikut:

  • Reset Network Setting dari aplikasi Settings > General > Reset > Reset Network Settings.

  • Airplane Mode beberapa saat. Lakukan dari aplikasi Settings > Airplane Mode. Beberapa pembaca @MakeMac menyarankan Airplane Mode ini paling tidak 1 menit dan kembali ke mode normal.

  • Tunggu hingga ada pemberitahuan Carrier Update dari tampilan perangkat iOS kamu. Deretan angka yang ada di bagian nama operator tadi sebetulnya adalah Mobile Network Code dan dari hasil percobaan, tidaklah mengganggu performa jaringan selular.

Loh, Mana App News?

Kamu mengejar update ke iOS 9 untuk dapat menikmati App News, kumpulan berita dengan kurasi cerdas dari Apple? Sayangnya aplikasi ini baru tersedia di regional Amerika Serikat.

Tenang, gak usah berkecil hati. Kamu dapat mengganti pengaturan region di perangkat iOS dan restart perangkat untuk mendapatkannya. Silahkan ikuti tutorial lengkapnya yang sudah saya bahas beberapa hari lalu ya!


Baca Juga:

Beberapa Aplikasi Tidak Bisa Dibuka?

Laporan ini juga sempat masuk tapi tidak terlalu banyak. Beberapa aplikasi favorit seperti Twitter, BBM atau aplikasi messenger lain dilaporkan hanya menampilkan gambar latar belakang hitam saja.

Solusi pertama yang dapat kamu lakukan adalah mengunduh pembaruan untuk aplikasi tersebut – dalam versi yang mendukung iOS 9. Jika masih tidak bisa juga, terpaksa hapus dulu dan instal kembali dari App Store. Pengguna bisa hapus lewat Settings > General > Storage & iCloud Usage Manage Storage. Tunggu hingga proses loading selesai dan masuk ke salah satu aplikasi tersebut, tekan Delete App.

Mentok Nih, Harus Gimana?

Menemukan beberapa masalah lain, sudah mencari informasi kemana-mana tapi tak kunjung beres juga? Jurus terakhir, Restore dari iTunes. Unduh terlebih dahulu IPSW alias firmware iOS 9 untuk perangkat kamu lalu lakukan Restore dari iTunes terbaru di komputer.

Saya sendiri setiap menggunakan iOS versi baru selalu clean Restore alias tidak memasukkan data lama dari backup di iTunes. Setelah mencoba semua fitur barunya selama beberapa hari, baru deh Restore from Backup untuk mengembalikan semua data utama tadi. Cara ini dilakukan untuk membuat artikel review atau hal semacamnya dengan lebih lancar dan mudah. Sedangkan untuk kamu pengguna umum, silahkan langsung Restore from Backup saja ya.

Akhir Kata

Dari pengalaman tim MakeMac dan bertanya ke beberapa orang, masalah-masalah di atas sering terjadi pada perangkat iOS yang menempuh OTA Updates. Terutama untuk kasus Slide to Updates pada pembahasan di atas.

Saya gak menyalahkan Apple sih untuk ini, mungkin memang koneksi internet saya dan kamu sedang kurang oke saja ketika melakukan OTA Updates. Sehingga rawan ada file yang bermasalah atau semacamnya.

Saran saya sempatkan waktu untuk mengunduh pembaruan ini via iTunes guna menghindari masalah tidak. Hal ini juga bisa menjamin perangkat kamu sudah mendapatkan backup data ke komputer sebelum update. Atau bisa juga titip teman untuk mengunduh file IPSW iOS 9 yang besarnya 1.5 GB hingga 2 GB untuk melakukan pembaruan ini sendiri di waktu senggang.

Punya masalah di iOS 9 dan belum juga menemukan solusinya? Coba tuliskan di kolom komentar ya, mungkin saya atau teman pembaca lain bisa saling memberikan saran dan solusi.

UPDATE

Tombol Cellular Data di Detail Setiap Aplikasi

Beberapa pengguna melaporkan masalah ini sejak iOS 9.0 publik dirilis. Mereka tidak dapat mengaktifkan mode penggunaan Cellular Data pada beberapa aplikasi. Lebih tepatnya ketika ditekan ON, tombol tersebut akan kembali menjadi OFF secara otomatis. Apakah kamu mengalami hal serupa?

Ada beberapa tips yang dapat dilakukan untuk memperbaiki masalah ini. Pertama coba reinstal alis hapus lalu unduh lagi aplikasi tersebut. Kedua adalah melakukan Reset Network Settings. Pengaturan ini ada di bagian Settings > General > Reset.

Saran lain adalah mengecek pengaturan Restriction alias batasan akses beberapa fitur penting yang ada di iOS 9. Yaitu lewat mode Settings > General > Resctriction > Cellular Data Use > Allow Changes.

Jika masih tidak bisa juga, jalan terakhir yang harus kamu tempuh adalah Restore dari perangkat iTunes di komputer. Gunakan tips nomer 3 dari tutorial update ke iOS 9, sesuaikan IPSW dengan versi iOS 9 terbaru ketika kamu sedang melakukan update.


(Video) Perbandingan Kecepatan di iOS 8.4.1 vs iOS 9 untuk 4 Versi iPhone


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan