Cara Menggunakan Fitur Split View di OS X El Capitan

Selasa, 27 Oktober 2015 | 14:50

Sudah menggunakan OS X El Capitan? Pastinya sudah tahu kan jika OS X 10.11 ini punya teknologi multitasking bernama Split View? Nah untuk kamu yang belum mencobanya atau masih belum hapal, berikut ini tutorial untuk menggunakan mode Split View di OS X El Capitan.

Mengenal Split View

Secara sederhana Split View adalah fitur untuk membelah layar di monitor perangkat Mac kamu dengan 2 tampilan aplikasi. Pengguna dapat dengan mudah berpindah dari tampilan kiri atau kanan, tetap dalam mode fullscreen. Salah satu manfaat fitur ini adalah membuat draft artikel sambil melihat previewnya, atau membuka peramban Safari sambil melihat app Maps, serta beragam contoh kegiatan lainnya.

Sebagai syarat utama untuk menggunakan Split View, 2 aplikasi tersebut harus mendukung mode fullscreen ya. Tandanya adalah ikon panah 2 arah di bagian kiri atas jendela aplikasi – bukan tanda + ya. Oke, mari langsung kita coba!

Cara Menggunakan Mode Split View

  1. Buka 2 aplikasi yang akan kamu tampilkan dalam mode Split View.
  2. Tekan dan tahan ikon fullscreen (panah 2 arah) di salah satu aplikasi tersebut untuk menampilkan animasi seperti gambar di bawah.
  3. Pilih bagian jendela kiri atau kanan yang akan digunakan oleh aplikasi tersebut.
  4. Setelah itu pilih aplikasi kedua yang akan berada di sisi sebelahnya dari tampilan Mission Control.
  5. Sudah deh, sekarang 2 aplikasi kamu sudah tersedia dalam mode tampilan Split View.
Gimana, mudah dan cepat kan? Jangan lupa, kamu juga dapat mengatur lebarnya aplikasi tersebut dalam menggunakan layar. Bisa 50:50, 60:40 atau 70:30 jika dibandingkan aplikasi sebelahnya.


Baca Juga:

Lantas bagaimana cara untuk kembali ke mode normal? Mudah saja, arahkan kursor mouse kamu ke bagian atas untuk menampilkan menu bar. Setelah itu tekan ikon panah 2 arah hijau untuk mengembalikan jendela aplikasi tersebut ke mode normal. Lakukan langkah yang sama sekali lagi untuk aplikasi sebelahnya ya!

Suka Menggunakan Split View?

Saya sendiri masih membiasakan diri untuk menggunakan Split View dalam berbagai kesempatan. Sisi sebelah kiri lebih sering saya isi dengan peramban Safari, sedangkan di kanan ada aplikas ByWord untuk mengetik. Bagaimana dengan kamu, punya 2 aplikasi favorit yang sering digunakan dalam mode Split View? Bagikan di kolom komentar ya!


Cara Rahasia Mengembalikan Three Finger Drag di OS X El Capitan

[source site_name = “Apple” site_url = “https://support.apple.com/en-us/HT204948”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan