Apple kembali merilis iklan terbaru Apple TV 4 ke saluran YouTube miliknya. Mereka kali ini hanya merilis satu Iklan saja yang memiliki durasi 16 detik dan menampilkan salah satu aplikasi populer lainnya di Apple TV generasi teranyarnya.
Aplikasi populer yang dimaksud adalah Watch ABC di perangkat Apple TV dengan salah satu program unggulannya yang cukup terkenal yaitu The Muppets. Iklan tersebut memperlihatkan dua karakternya, Kermit sang kodok dan Frozzie.
Bagaimana iklannya? Saksikan videonya berikut ini:
ABC on Apple TV
Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.
Iklan baru yang menampilkan aplikasi Watch ABC ini merupakan bagian dari 5 iklan baru Apple TV 4 yang dirilis Apple kemarin. Serangkaian iklan tersebut memfokuskan pada sejumlah aplikasi dan game populer di Apple TV, seperti Crossy Road, Netflix HBO NOW, dan lainnya.
Perangkat Apple TV 4 yang dilengkapi Siri Remote dan App Store itu sendiri sudah tersedia di pasaran sejak akhir Oktober lalu. Namun Apple baru merilis kampanye iklannya yang menyoroti aplikasi dan game buat Apple TV awal minggu ini.
Apple Rilis 5 Iklan Baru Apple TV 4 Fokuskan Aplikasi dan Game Populer
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone