Awas! Cerber Ransomware Incar Pengguna Layanan Microsoft Office 365

Rabu, 29 Juni 2016 | 14:40

Pengamat keamanan Avanan kabarnya menemukan sejumlah laporan dari pengguna mengenai serangan Cerber Ransomware. Turunan dari jenis serangan malware – menyerang sistem operasi dan data di komputer – ini biasanya menggunakan pola tebusan (ransom) kepada pengguna untuk dapat mengembalikan data. Sistem yang digunakan untuk terus tersebar adalah bersarang dalam dokumen rahasia dalam lampiran email.

Ya, email dalam format phishing tentunya. Nantinya metode untuk memanggil Cerber Ransomware adalah membuka dokumen tersebut dan menjalankan perintah Macros di Microsoft Word.

The Cerber ransomware is invoked via Macros. Yes, it’s hard to believe but even in 2016, a single MS Office document could compromise your system by enabling ‘Macros’.


Baca Juga:

Masih dari catatan yang sama, Microsoft menyebutkan lebih dari 18.2 juta pengguna Microsoft Office 365 menjadi incaran malware ini. Namum pengguna dapat sedikit tenang, karena Microsoft sudah mulai memblokir dokumen yang diduga berisi Cerber Ransomware mulai tanggal 23 Juni 2016.

Laman The HackerNews sebagai sumber berita ini juga memberikan beberapa tips dan saran agar pengguna dapat terhindar dari celah keamanan yang mengacu pada pemerasan ini.

Yaitu melakukan backup untuk data pribadi ke media eksternal dan update setiap aplikasi yang kamu gunakan untuk menjamin keamanan. Selain itu pengguna diharap selalu berhati-hati dalam mengelola akun email – terutama melihat daftar pesan masuk yang dicurigai mengarah kepada tindakan phishing.


Mengenal & Menghindari Malware XCodeGhost di App Store

[source site_name = “Hacker News” site_url = “http://thehackernews.com/2016/06/ransomware-msoffice.html)”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan