The Beggar’s Ride, Perjalanan Pengemis dan Topeng Misterius

Senin, 05 September 2016 | 17:39

Apakah kamu hobi bermain games dengan tipe permainan platformer? Untuk yang belum akrab, platormer adalah jenis permainan yang berisi karakter dengan kegiatan melompat, berayun atau hal lainnya sambil berpetualang. Salah satu games platormer paling terkenal di dunia adalah Super Mario Bros. Nah minggu ini tim MakeMac punya games The Beggar’s Ride yang sangat menarik! Penasaran? Yuk simak dulu videonya:

Bad Seed – The Beggar's Ride Trailer from Bad Seed on Vimeo.

Mengenal The Beggar’s Ride

Karakter utama kamu di games ini adalah seorang kakek pengemis yang sudah cukup tua. Dalam perjalanan seperti hari biasa, kakek ini menemukan topeng dengan kekuatan misterius yang dapat membuatnya melihat hal unik. Tugas kamu adalah mengendalikan kakek ini dan membantunya mencari kebenaran dari asal topeng.

Dalam sepanjang permainan, pengguna akan disuguhkan dengan grafis yang sangat menarik. Tampilan utama di games The Beggar’s Ride memang hanya dua dimensi, dari kiri ke kanan atau arah sebaliknya. Namun gambar pendukung seperti halang rintang, kotak atau batu yang dapat kamu naiki hingga para musuh dan latar belakang dibuat sangat cantik – semi tiga dimensi.

Cara Bermain Mudah, Banyak Checkpoint

Seperti penjelasan di awal, kekuatan utama dari kakek pengemis adalah topeng yang dia temukan. Silahkan tekan dan tahan karakternya, otomatis tampilan permainan berubah ke mode penerawangan dalam topeng. Sebagai tambahan catatan, ada banyak topeng yang bisa kamu temukan dan setiap jenisnya memiliki kemampuan berbeda serta saling melengkapi.

Contohnya untuk topeng pertama adalah pengendali hujan, topeng kedua akan didapatkan setelah beberapa misi dan bisa kamu gunakan untuk mengendalikan gravitasi lalu masih banyak lainnya. Nah karena kekuatan utama yang dimiliki adalah topeng, kakek pengemis ini tidak membutuhkan senjata, cara cepat untuk melompat atau sejenisnya.

Sebagai sebuah games platformer, The Beggar’s Ride punya banyak sekali checkpoint yang sangat membantu. Dari pengalaman bermain yang saya lakukan sih hampir setiap menyelesaikan sebuah tantangan, selalu ada checkpoint yang dapat kamu peroleh. Checkpoint yang lebih besar adalah portal, kamu bisa membukanya jika sudah mendapatkan telur emas. Fungsi utama portal adalah berpindah secara cepat misalkan kamu ingin mundur ke beberapa bagian arena sebelumnya.


Baca Juga:

Pengalaman Bermain The Beggar’s Ride

Saya sudah bermain The Beggar’s Ride dan sejauh ini mendapatkan 3 topeng. Permainan yang disuguhkan bisa dibilang cukup mudah dan lebih mengandalkan pada pemecahan puzzle dari setiap tantangan lewat mode menerawang dari topeng. Pengguna juga tidak tergantung pada jumlah nyawa, setiap jatuh atau gagal melewati rintangan tertentu, karakter kakek pengemis akan kembali muncul dari checkpoint terakhir.

Sedangkan untuk mode puzzle, di beberapa bagian juga memberikan fitur Reset Puzzle jika dirasa salah atau kurang tepat. Satu hal lagi yang saya suka dari The Beggar’s Ride adalah permainan yang linier, maju terus ke depan dan tidak perlu mundur dan membuka suatu rahasia misalnya. Games ini juga cocok untuk dimainkan bersama adik atau keponakan kecil kamu ya karena tidak ada darah atau sesuatu yang menyeramkan lainnya.

The Beggar’s Ride termasuk games premium. Bebas iklan, bebas dari layanan belanja di dalam aplikasi (in-app purchase) serta beragam hal lainnya. Kamu hanya perlu bermain dan terus bermain serta bersenang – senang di games The Beggar’s Ride

Bagaimana, ingin membantu kakek pengemis mencari topeng dengan kekuatan dewa lalu mencari akhir dari permainannya? Segera unduh The Beggar’s Ride dari tautan di bawah ini dan selamat bermain ya!

Download The Beggar's Ride™ · Harga: 15000


Lama Ditunggu, Oceanhorn Umumkan Pengerjaan Versi Kedua


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan