Setelah mengalami penundaan yang cukup lama dari akhir tahun 2016, Apple hari ini resmi menjual BeatsX Earphones di Apple Online Store. Produk earphone terbaru ini menggunakan beragam teknologi yang juga tersedia di Apple AirPods. Yaitu Apple W1 Chip dan juga mode isi ulang baterai secara cepat. Harga yang diberikan adalah $149.95 dengan 4 pilihan warna – Grey, White, Blue dan Black.
Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.
Dapat kamu lihat dari video di atas, perbedaan utama dari BeatsX dan Airpods adalah mode nirkabel yang diberikan. Jika AirPods betul-betul bebas dari kabel, di BeatsX masih menggunakan kabel dengan teknologi Flex-Form untuk menghubungkan kedua earphone, baterai dan juga pengenali musik serta mikrofon.
Bicara mengenai fitur dan tampilan, BeatsX memiliki fitur Remote Talk yaitu tombol untuk mengendalikan volume dan juga akses untuk memanggil Siri. Tentunya ini menjadi kelebihan menarik dibandingkan AirPods yang semua mode kendalinya harus dimulai dengan cara memanggil Siri – atau diganti menjadi Play/Pause musik saja. BeatsX juga dilengkapi eartip dan juga secure-fit wingtips sebagai cara terbaik untuk mendapatkan isolasi suara dari luar.
Baca Juga:
- Pengalaman Pertama Menggunakan AirPods: Ringan dan Beragam Fitur Canggih
- Perusahaan Ini Bisa Sulap AirPods Jadi Berwarna Hitam
Masuk ke bahasan teknologi, Apple W1 Chip sebagai senjata utamanya hadir di perangkat BeatsX. Dengan fitur ini pengguna dapat menikmati mode terhubung ekstra cepat ke perangkat iPhone. Tinggal letakkan BeatsX di dekat iPhone kamu lalu tombol konfirmasi mode pairing akan muncul. Sedangkan untuk perangkat iOS lainnya atau komputer Mac, mode sinkronisasi instan ini menggunakan basis akun iCloud yang sama.
Masih banyak lagi teknologi menarik yang dimiliki oleh BeatsX. Seperti magnetic ear buds, Class 1 Bluetooth dan beragam hal lainnya. Apakah kamu berminat membeli BeatsX Earphones? Semoga saja segera rilis di Indonesia ya.
[source site_name = “Apple” site_url = “http://www.apple.com/shop/product/MLYE2LL/A/beatsx-earphones-black”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone