Katalog App dan Games Gratis Mingguan: Zip Zap, Battle Bay, Multiscreen Multimouse

Minggu, 07 Mei 2017 | 10:01

Banyak sekali aplikasi dan games gratis mingguan atau diskon, yang hadir setiap minggunya. Tim MakeMac sudah mengumpulkan beberapa aplikasi dan games tersebut, supaya kalian dapat mengunduhnya untuk membuat akhir minggu menjadi lebih seru dan menarik. Berikut daftarnya:

Zip Zap (iOS/ Diskon)

Games Zip Zap terpillih sebagai Free App of The Week dan dapat kamu unduh gratis selama masa promosi. Menggunakan genre puzzle, kamu harus menyelesaikan setiap misi dengan cara menyentuh titik putih dengan mister berlengan atau bola yang ada di setia level. Cara kendali di Zip Zap juga sangat mudah, tap untuk bergerak dan lepaskan untuk kembali ke bentuk semula. Jika kamu penasaran dengan info lengkapnya, silahkan baca di artikel berikut ini ya!

Download Zip—Zap · Harga: 29000

Battle Bay (iOS/ Gratis)

Tim pengembang Rovio yang selama ini dikenal dengan games Angry Birds, pekan ini punya games baru dengan nama Battel Bay! Games ini tidak mengusung jenis permainan atau karakter burung pemarah dan ketapel lagi. Namun sebuah pertandingan kapal perang dengan aksi yang sangat seru! Kamu dapat memilih senjata sesuai kebutuhan, meningkatkan kemampuan kapal dan tentunya teman satu tim dalam pertandingan.

Setelah cukup jauh bermain, ada mode Guild atau membuat tim, turnamen serta chat dengan pengguna Battle Bay lain di dunia. Untuk kamu yang tidak biasa bermain games multiplayer battle, Battle Bay punya tutorial yang lengkap dan sangat jelas pada bagian awal kok. Jadi semuanya akan lebih mudah dan kamu bisa menjadi jagoan di medang tempur secara mudah! Yuk segera unduh Battle Bay untuk perangkat iOS 8 atau yang lebih baru di iPhone atau iPad.

Download Battle Bay · Harga: Gratis

Transformers Rescue Bots: Disaster Dash – Hero Run (iOS/ Gratis)

Jika selama ini kamu mengenal Transformer sebagai tim robot yang melindungi bumi dengan berperang melawan robot musuh, di games ini tugas kamu akan berbeda. Ya, tugas para Transformers adalah melindungi para manusia dari tempat berbahaya seperti bencana alam. Selamatkan setiap orang yang kamu jumpai dengan kendali swipe ke atas atau bawah yang mudah. Jangan lupa untuk mengumpulkan setiap diamond yang tersebar di permainan ini untuk mendapatkan kekuatan khusus dan berubah wujud menjadi robot yang lebih kuat. Sebagai catatan, Transformers Rescue Bots: Disaster Dash – Hero Run memiliki konten in-app purchases yang bisa kamu beli untuk membuka semua level permainan ya.

Download Transformers Rescue Bots: Disaster Dash - Hero Run · Harga: Gratis

Suck It Up (iOS/ Gratis)

Suck It Up adalah games yang bercerita tentang pesawat luar angkasa dengan misi menyedot setiap hewan dan tumbuhan di bumi untuk melakukan riset. Bantu pesawat ini untuk mendapatkan semua makhluk hidup tersebut di setiap levelnya dengan kendali ekstra mudah – tap layar dan geser ke bagian yang kamu butuhkan. Sebagai tantangan, ada banyak manusia yang melempar bom atau berusaha membuat misi kamu gagal sebagai tantangan utama pada setiap level.

Jangan takut bosan ya, ada lebih dari 50 hewan dan tumbuhan yang tampil di games ini serta banyak pesawat luar angkasa yang menggemaskan. Misi yang diberikan juga menyentuh angka ratusan dan pastinya membuat kamu penasaran untuk terus bermain! Yuk segera unduh.

Download Suck It Up · Harga: Gratis

Baca Juga:

Speak – Practice Speaking English (iOS/ Gratis)

Sesuai dengan namanya, di aplikasi ini kamu akan belajar bahasa Inggris dengan fokus percakapan. Mulai dari kegiatan paling sederhana yaitu perkenalan, pengguna akan dipandu bagaimana cara berkenalan dengan baik dan cara umum lainnya. Percakapan virtual dengan aplikasi ini juga bisa dilakukan dan mode rekam suara kamu. Setiap rekaman suara yang masuk juga akan dinilai apakah sudah tepat secara dialeg atau hal lainnya. Beberapa topik yang tersedia dalam Speak adalah wawancara pekerjaan, kegiatan liburan, memesan makanan serta beberapa hal lainnya.

Download Speak - Practice Your English · Harga: Gratis

Multiscreen Multimouse (macOS/ Diskon)

Aplikasi dengan kategori Productivity ini sangat cocok untuk kamu yang menggunakan monitor tambahan di komputer Mac. Ya, dengan bantuan Multiscreen Multimouse kamu dapat mendapatkan lebih dari 1 kursor mouse atau meletakkan setiap kursor pada monitor yang kamu gunakan. Tentunya hal ini cocok untuk kamu yang memiliki lebih dari sebuah mouse dan butuh waktu cepat untuk berpindah pekerjaan dari setiap tampilan layar. Panduan lengkap untuk mengatur fitur utama dari aplikasi ini bisa kamu cek di video berikut ini ya.. Yuk segera unduh Multiscreen Multimouse!

Download Multiscreen Multimouse - Enable multiple mouse cursors on multiple screens (extended displays) · Harga: Gratis

5 Tips Membeli Kabel Data Lightning untuk iPhone, iPad dan iPod Touch


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan