4 Hal Penting yang Bocor di iOS 11 GM: Wallpaper Baru, Apple Watch LTE, Face ID, iPhone X

Minggu, 10 September 2017 | 12:35

Update iOS 11 GM yang mustinya baru rilis setelah Apple Event September 2017, kini telah bocor dan sudah diinstal oleh 9To5Mac serta kalangan terbatas lainnya.

Ternyata Apple memberikan banyak perubahan penting di iOS 11 GM (Golden Master) alias versi final dari iOS 11 yang berhubungan dengan iPhone 8 dan Apple Watch terbaru.

Apa saja info penting yang harus kamu tahu? Simak dalam rangkuman berikut ini:

5 Hal Penting yang Bocor di iOS 11 GM

1. Update iOS 11 GM Punya 16 Wallpaper Baru

Ada 16 wallpaper baru yang ditemukan oleh tim 9To5Mac dari iOS 11 GM untuk perangkat iPhone 7 Plus. Yaitu 6 wallpaper dengan tema warna logo Apple lawas (strip pelangi), 6 wallpaper dengan gambar bunga dan 3 sisanya yaitu wallpaper dengan tema luar angkasa.

Mereka mencatata bahwa warna wallpaper ini sangat cocok untuk digunakan pada layar perangkat gadget yang menggunakan teknologi OLED.

Ya, seperti beberapa rumor yang pernah tim MakeMac bagikan, kabarnya iPhone 8 akan menggunakan layar OLED yang lebih cerah dan tajam.

Baca Juga: Download Wallaper iPhone iOS 11 dan macOS High Sierra Disini

2. Apple Watch LTE

Bocoran kedua adalah Apple Watch generasi tiga dengan koneksi LTE. Info ini ditemukan dari aplikasi Watch di iOS 11 GM dengan tampilan Apple Watch baru.

Yaitu desain Digital Crown dengan titik warna merah yang diduga sebagai cara paling mudah untuk membedakan Apple Watch tersebut dengan generasi sebelumnya.

Laman sumber berita ini juga memberikan catatan mengenai tampilan menu Complications di watchOS yang memberikan indikator pengaturan Cellular Data untuk Apple Watch.

Mundur pada beberapa tahun lalu, kabarnya Tim Cook juga pernah diketahui menggunakan sebuah Apple Watch dengan Digital Crown yang memiliki aksen titik merah yang serupa.

3. Face ID, Potrait Lightning dan AirPods Baru

via GIPHY

Beralih ke bocoran tentang iPhone 8, kabarnya iOS 11 GM punya barisan kode dan info mengenai hardware baru di iPhone 8.

Salah satunya adalah Face ID, sistem keamanan baru dari Apple yang menggunakan kamera depan sebagai cara deteksi wajah dari pemilik iPhone.

Mirip dengan cara pengaturan untuk Touch ID, kamu harus melakukan mode pemindaian dengan sedikit bergeser ke tepian wajah untuk scanning yang lebih akurat.

Fitur lain yang ditemukan adalah Potrait Lightning, pengembangan dari fitur Portrait Mode yang menggunakan kamera ganda di iPhone 7 Plus.

Beberapa sub fitur yang ditemukan bernama Contour Light, Natural Light, Stage Light, Stage Light Mono, dan Studio Light.

Masih belum ada penjelasan lebih lanjut mengenai fitur ini, dugaan saya adalah menggunakan Potrait Mode dengan lampu flash yang dapat diatur secara lebih khusus dan detail.

Catatan ketiga adalah animasi baru untuk AirPods dengan bentuk baru. Tidak sepenuhnya baru karena hanya ada perubahan minimalis untuk charging case yang digunakan.

Yaitu ikon charging yang sebelumnya ada di dalam, kini dipindah ke bagian luar untuk meudahkan.

Kode nama yang digunakan juga hanya berganti dari AirPods 1,1 menjadi AirPods 1,2 alias bukan generasi kedua.

Sebagai tambahan, 9To5Mac juga memberikan info daftar aset gambar animasi baru yang menggunakan Emoji.

Fitur ini akan menggunakan nama Animoji yaitu deretan Emoji pilihan yang bisa bergerak secara lebih dinamis, bisa merekam suara dan pesan dengan bentuk animasi. Catatan lengkapnya dapat kamu baca di artikel berikut ini.

4. iPhone 8, iPhone 8 Plus dan iPhone X

Jika selama ini masih banyak rumor mengenai nama produk iPhone yang akan dikenalkan pada Apple Event September 2017, keresahan ini sedikit terjawab atau saya sebut bocor di iOS 11 GM.

Steve T-S dan Benjamin Geskin menemukan barisan kode di iOS 11 GM yang menjelaskan nama dari iPhone generasi baru. Yaitu iPhone 8, iPhone 8 Plus dan juga iPhone X.

iPhone 8iPhone 8 Plus iPhone X

Thanks @stroughtonsmith pic.twitter.com/jIazcz5dAB

— Benjamin Geskin (@VenyaGeskin1) September 9, 2017

Rumornya iPhone X adalah perangkat iPhone edisi terbatas yang akan rilis dalam rangka perayaan 10 tahun perangkat iPhone dijual di dunia.

Fitur paling dinanti dan banyak menjadi prediksi oleh para Apple Fanboy di iPhone X adalah layar OLED dan teknologi Face ID.

Namun sayangnya tidak ada barisan kode atau gambar yang bocor mengenai iPhone X di iOS 11 GM.

Akhir Kata

Semua info di atas berasal dari sumber yang dapat tim MakeMac percaya dan diperoleh lewat iOS 11 GM.

Untuk lebih pastinya, tentu kita harus menunggu pengumuman dari Apple di Apple Event 12 September 2017 ya!

Dari beberapa info di atas, mana saja yang paling kamu tunggu untuk dikenalkan oleh Apple di acara minggu Apple Event? Bagikan di kolom komentar ya!

Baca Juga: Cara Menggunakan Fitur Emergency SOS atau Panggilan Darurat di iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya