Review Gemini Photos, Rapikan dan Hapus Foto di iOS Tanpa Pusing

Jumat, 25 Mei 2018 | 18:30

MacPaw merilis aplikasi Gemini Photos untuk pengguna perangkat iOS. Sama seperti Gemini for Mac, aplikasi ini punya fitur mendeteksi dokumen terduplikat. Bedanya Gemini Photos hanya fokus pada dokumen di app Photos untuk perangkat iOS dan menggunakan algoritma cerdas berbasis Machine Learning. Penasaran dengan Gemini Photos? Simak review lengkap tim MakeMac ya!

Mengenal Gemini Photos

Gemini Photos bekerja dengan cara yang mudah dan singkat. Langkah pertama setelah mengunduh aplikasi ini adalah memberikan hak akses ke app Photos. Setelah itu Gemini Photos akan memindai semua foto yang ada di iPhone atau iPad kamu dan membaginya dalam beberapa kategori. Yaitu foto yang mirip, Screenshot, Notes atau foto tidak fokus.

Contoh foto yang mirip adalah dokumen foto dalam mode Burst, foto yang kamu jepret beberapa kali secara manual dengan pose yang mirip dan beragam lainnya. Sedangkan Notes adalah foto dengan gambar teks yang ada di dalamnya. Contoh yang sering saya temukan adalah foto bukti pembelian atau pengumuman kertas yang memiliki banyak teks dan bisa dideteksi oleh Gemini Photos.


Baca Juga:


Cara Menggunakan Gemini Photos

Setelah proses scanning selesai, Gemini Photos akan menunjukkan jumlah foto yang bisa kamu hapus dari setiap bagian. Silakan pilih salah satu bagian tersebut – Similar misalnya, lalu semua foto yang dideteksi mirip akan tampil dan bisa kamu hapus semuanya dengan memiliki teks Reselect. Secara otomatis, Gemini Photos akan memilihkan foto terbaik dari setiap foto yang dianggap mirip. Namun jika kamu ingin memilih secara manual, mode ini tersedia dengan membuka setiap foto dalam tampilan penuh.

Selesai memilih foto yang ingin kamu hapus, tekan teks Delete di bagian bawah Gemini Photos. Peringatan terakhir akan diberikan sebelum proses menghapus foto dijalankan, silakan tekan tombol Allow di bagian kanan. Setelah itu Gemini Photos akan menjalankan proses menghapus foto yang kamu pilih, semakin banyak foto yang akan dihapus pastinya akan memerlukan waktu lebih lama ya.

Ignore List

Gemini Photos juga punya fitur Ignore List yang cukup membantu untuk kamu yang ingin “memelihara” foto yang mirip dan tidak ingin dihapus oleh aplikasi ini. Cara menggunakan fitur ini tidak jauh berbeda dengan memilih setiap foto yang akan dihapus secara manual. Bedanya adalah kamu hanya perlu menekan ikon mata yang dicoret sebagai tanda bahwa foto ini akan masuk ke daftar Ignore List.

Setelah memasukkan foto di daftar Ignore List, kamu bisa menekan ikon 3 garis horisontal di kanan atas Gemini Photos lalu akses Ignore List saat diperlukan. Mudah ditemukan dan bisa diakses secara cepat!

Fitur Terbaik di Gemini Photos: Hapus Semuanya

Menurut saya ini adalah salah satu fitur terbaik di Gemini Photos. Yaitu mode Delete Photo Library alias menghapus semua foto di Camera Roll dan folder yang pernah kamu buat. Mode ini tidak diberikan oleh Apple di app Photos dan sangat menyulitkan untuk kamu yang ingin menghapus foto secara total.

Fitur Delete Photo Library mungkin akan kamu perlukan saat ingin memberikan iPhone kepada pengguna lain dan harus menghapus semua foto. Gunakan saja fitur ini dan semua tidak perlu melakukan Restore via iTunes atau mode Erase All Content and Settings yang dapat menghapus semua pengaturan.

Yuk Unduh Gemini Photos!

Aplikasi Gemini Photos dapat kamu unduh secara gratis di App Store dan tersedia untuk iPhone dan iPad. Tim MacPaw menggunakan sistem berlangganan bulanan, tahunan atau beli sekali dan gunakan Gemini Photos sepuasnya saat kamu perlukan. Opsi yang cukup menarik karena kamu bisa mendapatkan harga paling murah saat hanya ingin menggunakan Gemini Photos saja atau langsung beli harga untuk menggunakan sepuasnya sebagai dukugan untuk pengembangan Gemini Photos.

Download Gemini Photos: Gallery Cleaner · Harga: Gratis


5 Cara Menghapus Foto dan Video di iOS


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan