Bethesda Membawa Warner Bros Ke Meja Hijau, Apa Penyebabnya?

Selasa, 03 Juli 2018 | 07:30

Bethesda Membawa Warner Bros Ke Meja Hijau, Apa Penyebabnya?

Bethesda Softworks adalah pengembang dibalik Fallout Shelter, sebuah game simulasi manajemen yang telah lahir pada tahun 2015 lalu untuk pasar ponsel, PC, dan konsol. Mereka dikabarkan telah membawa Warner Bros dan rekanan pengembang dari Fallout Shelter sendiri yaitu Behaviour Interactive ke meja hijau.

Masalahnya, Bethesda mencurigai adanya kecurangan pada game Westworld. Westworld sendiri yang baru saja dirilis kurang dari seminggu lalu menurut mereka mempunyai gameplay yang terlalu mirip dengan Fallout Shelter.

Kesamaan tersebut cukup banyak dan bukan dari segi gameplay saja, namun juga termasuk segi grafis, desain, animasi, fitur, dan masih banyak yang lainnya lagi.

Atas kecurigaannya terhadap Behaviour, Bethesda mengatakan pada laporannya,

“the same copyrighted computer code created for Fallout Shelter in Westworld,”

dengan bukti yang cukup jelas. Bug yang ditemukan pada versi awal Fallout Shelter—yang kemudian telah diperbaiki pada versi selanjutnya—juga ditemukan pada Westworld. Hal tersebut yang membuat Bethesda yakin bahwa Behaviour telah menggunakan code yang sama, dengan yang ada pada Fallout Shelter lalu merubah tampilan kosmetik gamenya untuk dijadikan Westworld.

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Baca Juga:


Dalam laporannya, Bethesda mengklaim bahwa,

“Behaviour breached its contract with Bethesda and utilized its restricted access to Bethesda’s intellectual property, including Bethesda’s copyrighted code, trade secrets, and other rights, to compress its development timeline, reduce costs, and quickly bring the Westworld mobile game to market, and offer players the widely popular gameplay experience found in Fallout Shelter.”

Laporan tersebut sekaligus menggaris-bawahi persamaan yang terdapat pada kedua game tersebut, seperti tampilan karakter kartun 2D yang dipadukan dengan dunia 3D. Atau fasilitas bawah tanah yang terkotak-kotak, dimana pemain dapat menjelajah serta membangun berbagai tipe bangunan. Keduanya terpampang jelas pada Fallout Shelter dan juga Westworld.

Saya menunggu kejelasan dari lanjutan kasus ini karena jika hal diatas benar adanya maka ini adalah berita besar. Jika dinyatakan benar mencontek, Apple dan HBO sebagai perantara bisa dinyatakan membantu dalam mempromosikan game curian. Ini tentu saja bukan hal yang baik sama sekali. Tapi siapa yang tahu hasilnya bukan? Kita tunggu saja hasilnya nanti.

Download Westworld · Harga: Gratis

Download Fallout Shelter · Harga: Gratis


9 Games Resmi Dari Film Favoritmu Yang Hadir Di iOS


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Tag

Editor : Alexius Aditya