Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dropbox Atur Batasan 3 Perangkat untuk Akun Gratisan

Bagus Hernawan - Jumat, 15 Maret 2019 | 11:10
Dropbox Atur Batasan 3 Perangkat untuk Akun Gratisan

Dropbox diam-diam mengubah aturan mereka seputar batasan perangkat yang dapat digunakan oleh pengguna Dropbox Basic.

Dikutip dari The Verge (via Dropbox Help), kini pengguna akun gratisan Dropbox hanya dapat login di 3 perangkat mulai Maret 2019.

Solusi untuk login di banyak perangkat tanpa batasan adalah berlangganan Dropbox Plus dan Dropbox Professional.

Namun Dropbox juga menjelaskan bahwa pengguna Dropbox Basic alias versi gratis yang sudah mendaftarkan lebih dari 3 perangkat sebelum Maret 2019, tetap dapat menggunakan setiap perangkat dengan lancar.

Basic users have a three device limit as of March 2019. Plus and Professional users can link unlimited devices.

If you’re a Basic user and you linked more than three devices prior to March 2019, all of your previously linked devices will remain linked, but you can’t link additional devices.

Baca Juga: Mengolah Dokumen dengan Mudah di Dropbox Extensions

Langkah ini dilakukan Dropbox untuk mengajak lebih banyak pengguna Dropbox Basic beralih ke layanan berlangganan mereka.

Mulai dari Dropbox Plus dengan harga $99 setiap tahun atau Dropbox Professional dengan harga $199 setiap tahun.

Apakah kamu termasuk pengguna Dropbox Basic? Bagaimana pendapat kamu mengenai berita terbaru dari Dropbox? Bagikan di kolom komentar ya!

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x