Follow Us

Museum Patung Liberty Hadir dalam Aplikasi AR, Tak Perlu ke Amerika

Nicolaus Prama - Rabu, 15 Mei 2019 | 15:30
Contoh interface aplikasi Statue of Liberty di iOS
macrumors.com

Contoh interface aplikasi Statue of Liberty di iOS

Apple mempromosikan sebuah aplikasi Augmented Realty monumen bersejarah Amerika Serikat, Patung Liberty (Statue of Liberty).

Dengan aplikasi ini, pengguna tidak perlu lagi untuk pergi ke Amerika Serikat untuk bisa melihat dan menjelajahi Patung Liberty.

Aplikasi ini dibuat dalam rangka dibukanya kembali Museum Patung Liberty yang bernilai $100 juta.

Baca Juga: Aplikasi Nike Bawa Fitur Augmented Reality, Ukur Sepatu Lebih Akurat

Aplikasi ini dibuat oleh Statue of Liberty Foundation dan Yap Studio selama kurang lebih satu tahun.

Contoh tampilan 3 dimensi aplikasi Statue of Liberty
macrumors.com

Contoh tampilan 3 dimensi aplikasi Statue of Liberty

Kini, dengan aplikasi Statue of Liberty, pengguna iOS dapat melihat Patung Liberty dengan bentuk 3 dimensi di mana saja, kapan saja.

Aplikasi ini bahkan dipromosikan oleh CEO Apple Tim Cook melalui akun Twitternya.

Aplikasi ini dibuat untuk membantu pengunjung museum dan pengguna yang melihat dari rumah untuk memahami secara detail konstruksi dan arsitektural dari Patung Liberty.

Peluncuran aplikasi ini tidak lepas dari dukungan para eksekutif Apple, termasuk Tim Cook yang terus menerus mempromosikan penggunaan teknologi Augmented Reality (AR).

Download Statue of Liberty

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest