Follow Us

7 Case Pilihan untuk Perangkat iPhone 11 Pro

Bagus Hernawan - Senin, 16 September 2019 | 16:55
7 Case Pilihan untuk Perangkat iPhone 11 Pro

Perangkat iPhone 11 pro akan segera dijual resmi di Apple Store, tepatnya 20 September 2019 mendatang.

Meskipun iPhone ini belum beredar, para calon penggunanya sudah dapat membeli case dari beragam produsen.

Dalam artikel ini tim MakeMac akan membagikan beberapa rekomendasi case menarik untuk perangkat iPhone 11 Pro atau iPhone 11 Pro Max. Simak langsung ya!

1. Apple Leather Case

Aksesoris case dari Apple untuk perangkat iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max sudah dapat kamu intip di laman Apple Online Store.

Seperti tahun sebelumnya, case dari Apple terbagi menjadi beberapa tipe.

Tahun ini untuk iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max dibagi menjadi 3 berdasarkan bahan yang digunakan.

Yaitu Clear Case, Silicone Case dan Leather Case. Favorit saya dari ketiga pilihan tadi adalah Apple Leather Case.

Aksesoris tersebut dijual dengan harga $49 dari terdiri dari beberapa pilihan warna. Mulai dari Meyer Lemon, Forest Green, Midnight Blue, Saddle Brown, Black dan (PRODUCT)RED.

Sama seperti Leather Case buatan Apple sebelumnya, produk ini menutup bagian belakang secara lengkap kecuali bagian kamera dan ada bagian kosong di bagian bawah. Ini dibuat untuk mempermudah penggunaan aksesoris Docking atau sejenisnya.

2. Mous Limitless 3.0

Mous punya case generasi baru bernama Limitless 3.0 yang dibuat untuk produk iPhone tahun 2019.

Fitur yang diunggulkan adalah material berkualitas, perlindungan ekstra dan kekuatan dari uji jatuh yang dapat diandalkan.

Bagian paling menarik dari Mouse Limitless 3.0 adalah tepian bagian depan atas dan bawah yang sedikit lebih tinggi untuk menjamin layar tetap terlindung saat jatuh.

Produk Mouse Limitless 3.0 juga terdiri dari beberapa warna dan bahan, seperti Aramid Fibre, Bamboo, Black Leather, Walnut dan White Leater.

Case Limitless 3.0 ini dijual dengan harga $49,99 selama masa pemesanan. Tertarik membeli?

3. Moment Bio Case

Produsen Moment yang selama ini dikenal dengan aksesoris lensa tambahan untuk iPhone, kini semakin serius dalam lini produk case.

Setelah iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max rilis, Moment mengenalkan produk Bio Case yang cukup terjangkau, di bawah $10 saja.

Bio Case adalah case pertama dari Moment yang dibuat dengan bahan Bio-Plastic TPU yang dapat terurai oleh alam.

Jika sudah tidak digunakan, Bio Case dapat terurai dalam waktu 6–12 bulan dengan teknik kompos seperti pembuatan pupuk.

Bentuknya sangat tipis, hanya 1,5 mm dan pastinya ramah terhadap aksesoris Wireless Charging.

4. Rhinoshield Mod NX

Rhinoshield hadir dengan konsep case yang tidak biasa.

Yaitu menggunakan desain modular alias pengguna bisa menentukan sendiri varian warna dan tipe case yang akan digunakan.

Mulai desain Standar Case atau Bumper Case. Setelah itu pilih warna yang ingin kamu gunakan.

Jika memilih Standar Case, kamu dapat memilih desain Backplate yang akan digunakan. Bahkan pengguna juga bisa mengunggah desain Backplate sendiri ke laman Rhinoshield untuk dicetak ke case tersebut.

Produk Rhinoshield Mod NX dijual dengan harga mulai dari 400 ribuan Rupiah dan punya masa pemesanan 4–7 hari kerja tergantung desain yang kamu pilih.

Baca Juga: 10 Fitur Terbaik di iPadOS yang Wajib Kamu Tahu dan Segera Coba

5. Totalle Case

Produsen Totallee masih konsisten dengan produk case super tipis buatannya sejak beberapa tahun lalu.

Mereka telah meluncurkan seri Thin Case untuk iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max dalam berbagai warna.

Mulai dari Frosted Clear, Frosted Black, Navy Blue dan Red.

Thin Case dijual dengan harga $29 dan garansi sepanjang 2 tahun.

Dari pengalaman saya membeli Totallee, kamu bisa mengajukan klaim saat case mengalami kerusakan seperti melar atau kerusakan lainnya. Produk pengganti akan dikirim pastinya secara gratis.

6. UAG Pathfinder SE Camo

Tren warna Midnight Green di iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max coba dimanfaatkan oleh Urban Armor Gear untuk produk baru mereka.

Bernama Pathfinder SE Camo, case tangguh untuk iPhone 11 Pro ini dapat kamu beli seharga $49,95 dari website resminya.

Fitur yang ditawarkan adalah perlindungan ekstra aman berkat desain armor shell dan tahan impact resistant. Standar kekuatan case ini sudah diuji dengan serangkaian tes dengan level military drop-test.

Meskipun terlihat tebal, UAG mengklaim case ini tetap memiliki berat yang sangat ringan dan akses tombol tetap mudah.

7. Spigen Ultra Hybird

Produsen Spigen dikenal selalu punya beragam variasi case untuk setiap jenis produk iPhone yang baru rilis.

Salah satu seri yang paling laris dan disukai banyak pengguna iPhone adalah Spigen Ultra Hybird.

Produk ini hadir dalam warna dan frame transparan serta cukup tipis. Kamu bisa tetap melihat warna asli dari produk iPhone 11 Pro yang digunakan namun dengan perlindungan yang lebih baik.

Spigen Ultra Hybird dijual dengan harga $24,99 yang terdiri dalam warna Crystal Clear dan Matte Black.

Pilih Case yang Mana?

Dari beragam case di atas, mana yang menjadi favorit kamu?

Atau mungkin kamu punya case lain yang patut direkomendasikan? Bagikan di kolom komentar ya!

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest