Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Twitter for iPad Mulai Mendukung Tampilan Baru yang Lebih Lengkap

Bagus Hernawan - Kamis, 19 Desember 2019 | 16:00
Twitter for iPad

Twitter for iPad

Apliaksi Twitter for iOS untuk pengguna iPad mulai merilis tampilan baru.

Dalam catatan Applesfera, pengguna Twitter di iPad akan mendapatkan tampilan yang lebih lengkap dan mengarah pada tampilan Twitter for web.

Sebelumnya dalam aplikasi Twitter for iPad terlihat banyak ruang kosong yang tidak digunakan, apalagi saat iPad diarahkan dalam mode mendatar.

Namun kini di tampilan baru, Twitter for iPad mengusung beberapa ubahan tampilan. Mulai dari Menu Bar yang dipindah dari bawah ke sisi kiri layar, tampilan Sidebar sebelah kanan yang lebih lengkap seperti di Twitter for web.

Baca Juga: Twitter Akhirnya Mendukung Live Photos, Diunggah Dalam bentuk GIF

Yaitu informasi akun yang direkomendasikan untuk kamu Follow, hal yang sedang Trending di Twitter dan beragam lainnya.

Sayangnya Twitter for iPad tetap belum mendukung kustomisasi tampilan atau linimasa yang ingin kamu amati. Saat ini fitur tersebut hanya didukung oleh Tweetdeck yang tersedia di Mac atau akses lewat website.

Saat catatan ini tim MakeMac bagikan, tampilan baru untuk Twitter for iPad belum tersedia di akun @MakeMac.

Mungkin update ini akan segera bergulir ke Indonesia dalam beberapa hari ke depan. Kita tunggu saja ya!

Download Twitter

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x