Follow Us

Apple Donasi $10 Juta untuk Acara Amal One World: Together At Home

Bagus Hernawan - Selasa, 07 April 2020 | 16:18
Lady Gaga dan Tim Cook
The Tonight Show Starring Jimmy Fallon

Lady Gaga dan Tim Cook

WHO dan Global Citizen akan mengadakan konser virtual untuk menggalang amal dalam rangka memberikan bantuan kesehatan terkait COVID–19. Acara ini akan menggunakan nama One World: Together At Home.

Apple sebagai salah satu perusahaan teknologi terbesar di Amerika Serikat, akan turut ambil bagian atau memberikan donasi dalam acara ini.

Dalam sebuah video terbaru yang dibagikan akun YouTube The Tonight Show Starring Jimmy Fallon, Lady Gaga dan Jimmy Fallon terlihat menghubungi Tim Cook.

Baca Juga: Apple Akan Siarkan Konser Amal Virtual One World: Together At Home

Tim Cook akhirnya mengkonfirmasi bahwa Apple siap menyumbang $10 juta untuk acara One World: Together At Home yang akan disiarkan pada 18 April 2020 mendatang.

Apple juga akan menyiarkan acara ini di kanal Apple TV atau iTunes, pemberitahuan lebih lanjut akan diberikan untuk bagian ini.

Selain Apple, beberapa perusahaan besar lainnya juga turut bergabung dalam konsel amal One World: Together At Home. Mulai dari IBM, CISCO dan lain sebagainya.

Sedangkan untuk artis yang akan terlibat juga punya daftar yang cukup panjang.

Beberapa diantaranya adalah “Sesame Street”, Jimmy Kimmel, Colbert, Alanis Morissette, Andrea Bocelli, Billie Ellish, Billie Joe Armstrong (Green Day), Burna Boy, Chris Martin, David Beckham, Eddie Veder, Elton John, Finneas, Idris dan Sabrina Elba, J Balvin, John Legend, Kacey Musgraves, Keith Urban, Kerry Washington, Lang Lang, Lizzo, Maluma, Sir Paul McCartney, dan masih banyak lainnya.

Editor : Bagus Hernawan

Latest