Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Clamshell Mode, Menggunakan Layar Eksternal Sebagai Layar Utama di Mac

Bagus Hernawan - Senin, 20 Juli 2020 | 13:37
Clamshell Mode
Ruben Daems, Unsplash

Clamshell Mode

Apakah kamu sering menggunakan komputer Mac yang tersambung ke monitor eksternal?

Mungkin kamu belum mengenal istilah Clamshell Mode? Istilah ini digunakan untuk penggunaan komputer Mac yang terhubung ke monitor eksternal, namun Mac ada dalah mode layar tertutup.

Sehingga penggunaan layar utama berpindah ke monitor eksternal, sama sekali tidak menggunakan layar di MacBook Pro atau MacBook Air misalnya.

Tujuan dari Clamshell Mode adalah membuat pengguna lebih fokus dengan 1 monitor saja atau menghemat tempat di meja kerja yang tidak bisa menampung 2 layar sekaligus (layar Mac dan monitor eksternal)

Bagaimana cara menggunakan Clamshell Mode di Mac? Kita bahas secara lengkap ya!

Persiapan Menggunakan Clamshell Mode

LG Ultrafine 5K Monitor

LG Ultrafine 5K Monitor

  1. Layar eksternal. Jika kamu menggunakan laptop Mac dengan port USB-C, pastikan untuk memilih layar eksternal yang mendukung kabel display sekaligus pengisian baterai ke Mac lewat port USB-C. Jika tidak, pastikan komputer Mac selalu terhubung ke pengisian daya (Magsafe) nantinya saat menggunakan Clamshell Mode
  2. Pastikan kamu memiliki piranti input Mouse dan Keyboard eksternal. Bisa menggunakan koneksi kabel atau nirkabel.
Baca Juga: 5 Tips Menggunakan Komputer Mac dengan Layar Tambahan di Rumah

Cara Menggunakan Clamshell Mode

  1. Hubungkan komputer Mac dengan aksesoris Mouse dan Keyboard eksternal.
  2. Sambungkan komputer Mac ke charger.
  3. Sambungkan komputer Mac ke monitor eksternal.
  4. Setelah monitor tersambung, tutup layar komputer Mac. Jika diperlukan, tekan keyboard eksternal atau mouse untuk menghidupkan layar eksternal alias menggunakan Clamshell Mode.
  5. Jika layar eksternal tidak hidup setelah tersambung ke Mac, sambungkan layar saat Mac tertidur atau mati, lalu hidupkan komputer Mac.
  6. Untuk menghentikan Clamshell Mode, aktifkan Sleep (Logo Apple kiri atas - Sleep). Lalu cabut kabel penghubung monitor dan laptop Mac.
Bagaimana, mudah bukan? Clamshell Mode cocok untuk pengguna dengan tempat kerja yang terbatas dan ingin tetap menggunakan monitor eksternal pandangan lebih lega.

Hal yang harus diperhatikan saat menggunakan Clamshell Mode adalah komputer Mac harus selalu terhubung ke charger atau pengisian baterai. Sehingga pastikan listrik yang kamu gunakan stabil ya.

Apakah kamu sudah mencoba Clamshell Mode? Bagikan di kolom komentar ya!

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x