Follow Us

macOS 10.15.6 Supplemental Update Bereskan 2 Masalah Penting

Bagus Hernawan - Jumat, 11 September 2020 | 09:07
macOS Catalina

macOS Catalina

Apple telah merilis macOS 10.15.6 Supplemental Update terbaru untuk bulan September 2020.

Dikutip dari 9To5Mac, macOS 10.15.6 Supplemental Update ini membereskan 2 masalah penting.

Yaitu masalah unggah dokumen ke iCloud Drive dan juga masalah koneksi Wi-Fi di komputer.

Today’s update includes fixes for an iCloud Drive issue that prevented files from syncing properly as well as squashing a bug that prevented Macs from automatically connecting to WiFi networks.

Baca Juga: Apple Jelaskan Alasan Indikator Not Charging di macOS Catalina Terbaru

macOS 10.15.6 Supplemental Update ini menggunakan build number 19G2531. Uniknya, catatan untuk update ini hanya dapat dilihat pada laman Apple Developer.

Selain itu pada update ini juga tercatat label Beta padahal dokumen update ini bisa diunduh oleh pengguna umum.

Masih belum jelas apakah sebetulnya macOS 10.15.6 Supplemental Update ini ditujukan untuk pengguna macOS Catalina Beta atau untuk pengguna umum dan update ini akan dibagikan secara bertahap.

Sebagai tambahan, Apple bulan lalu juga sudah membagikan macOS 10.15.6 Supplemental Update terbaru.

Update tersebut memberikan perbaikan untuk masalah aplikasi virtualisasi di iMac 2020. Catatan lengkapnya dapat kamu simak di artikel berikut ini.

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest