Dokumen update iOS 14 atau iPadOS 14 berukuran sekitar 2 - 5GB, tergantung perangkat yang kamu gunakan dan iOS yang sebelumnya digunakan.
Agar proses mengunduh dan update dapat berjalan dengan lancar, sebaiknya siapkan storage sebesar 2x dari besaran dokumen OTA Updates yang harus kamu unduh.
Cara paling mudah untuk mendapatkan Storage kosong di perangkat iPhone atau iPad secara cepat adalah menghapus aplikasi dengan ukuran besar seperti games dan dokumen multimedia atau gunakan fitur Offload Unused Apps.
Baca Juga: Update iOS 14 Golden Master Rilis, Versi Penutup Update Beta
3. Gunakan Internet Stabil dan Kencang
Karena dokumen iOS 14 atau iPadOS 14 yang berukuran cukup besar, pastikan kamu juga menggunakan koneksi internet yang stabil dan kencang ya.
Dengan koneksi internet yang stabil dan kencang, proses download iOS 14 atau iPadOS 14 dapat berjalan dengan lancar.
Sehingga kamu terhindar dari kemungkinan mengalami error atau kendala lainnya seperti proses mengunduh update iOS 14 atau iPadOS 14 yang gagal di tengah jalan dan harus mengulang lagi.
Selain update iOS 14 atau iPadOS 14 lewat perangkat secara langsung atau OTA Updates, kamu juga bisa melakukan update lewat perangkat iTunes di komputer atau Finder di macOS Catalina.
Penjelasan untuk bagian ini akan tim MakeMac ulas di artikel terpisah ya.
4. Baterai? Pastikan Di Atas 50 Persen Ya
Persiapan lain untuk melakukan OTA Updates di iOS 14 atau iPadOS 14 adalah baterai di perangkat iPhone atau iPad ada di atas 50% atau sambil melakuka charging.