Follow Us

Twitter Lakukan Uji Coba Fitur Baru yang Bisa Deteksi Akun Bot

Randy Fauzi F - Jumat, 10 September 2021 | 12:22
Twitter

Twitter

Dalam beberapa hari terakhir, Twitter terus melakukan pengembangan fitur baru untuk layanannya.

MakeMac mencatat pada pekan ini Twitter sedang menguji coba lima fitur baru yang akan segera hadir.

Mulai dari Archive Tweets, Remove Followers, Leaving Conversation, sembunyikan Tweet yang disukai, tampilan timeline baru, hingga Communities.

Tak berhenti sampai di situ, baru-baru ini Twitter kembali mengumumkan uji coba fitur terbaru yang bisa mengidentifikasi akun Bot.

Baca Juga: Twitter Bakal RIlis Fitur Communities, Bagaimana Nasib Akun Base?

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh pihak Twitter melalui akun resmi @TwitterSupport pada Kamis (9/9).

Dalam unggahannya, Twitter membocorkan sedikit detail mengenai fitur baru Twitter tersebut.

Seperti diketahui, penggunaan akun Bot di Twitter ini sudah dilakukan sejak beberapa tahun lalu.

Akun Bot biasa digunakan untuk berbagai kepentingan, seperti berjualan, menaikkan branding, hingga keperluan politik.

Terkadang pengguna asli juga kerap sulit membedakan mana akun Bot dan yang bukan.

Berdasarkan keterangan Twitter, fitur baru ini nantinya akan menempelkan label khusus pada akun Bot.

Label khusus yang dimaksud bertuliskan "Automated" tepat di bawah username akunnya.

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest