Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Twitter iOS Kenalkan Fitur Foto Profil NFT, Ini Syarat Penggunaannya!

Gama Prabowo - Jumat, 21 Januari 2022 | 18:53
Foto Profil NFT di Twitter

Foto Profil NFT di Twitter

Twitter terus berupaya mengikuti tren terbaru dalam rangka menghadirkan fitur-fitur terbaru di platformnya.

Kali ini, Tren NFT menginspirasi Twitter untuk meluncurkan fitur baru.

Hari ini (21/1/2022), Twitter resmi meluncurkan fitur foto profil NFT di platformnya.

Fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk memasang foto/gambar NFT sebagai foto profil mereka.

Pengguna yang memasang foto profil NFT akan memiliki bentuk foto profil yang berbeda dari pengguna umum.

Foto profil NFT akan menampilkan bentuk frame hexagonal atau segi enam.

Foto profil NFT di Twitter

Foto profil NFT di Twitter

Selain itu, foto profil NFTmengandung beberapa informasi digital seperti deskripsi, properties, blockchain yang digunakan, Token ID, dll.

Detail informasi tentang gambar NFT akan muncul ketika pengguna lain mengklik foto profil.

Berikut merupakan contoh detail informasi gambar profil NFT yang dipasang oleh akun Justin Taylor.

Detail informasi gambar profil NFT di Twitter

Detail informasi gambar profil NFT di Twitter

Lalu, apa saja syarat yang harus dipenuhi pengguna agar bisa memasang foto profil NFT? Simak penjelasan di halaman berikutnya.

Baca Juga:Video CCTV Kecelakaan Maut Balikpapan Jadi Tren di Twitter, Ngeri!

Syarat Menggunakan Foto Profil NFT di Twitter

Untuk memasang foto profil NFT, pengguna harus berlangganan Twitter Blue terlebih dahulu.

Biaya berlangganan Twitter Blue sendiri sekitar USD 2,99 atau sekitar Rp 42 ribu per bulan.

Sebagai informasi tambahan, pengguna bisa menautkan dompet crypto mereka dengan profil pribadi.

Twitter sendiri mendukung 6dompet digital yaitu Argent, Coinbase Wallet, Ledger Live, MetaMask, Rainbow, dan Trust Wallet.

Foto profil NFT di Twitter

Foto profil NFT di Twitter

Untuk saat ini, fitur foto profil NFT baru tersedia untuk perangkat iOS saja.

Twitter belum memberikan keterangan seputar peluncuran fitur foto profil NFT untuk perangkat Android dan Desktop.

Bagaimana sobat MakeMac, tertarik untuk memasang gambar NFT sebagai foto profil kamu? Bagikan pendapatmu di kolom komentar ya!

(*)

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x