Fitur ini dapat diakses pada aplikasi Photos - Albums lalu scroll ke bagian paling bawah dan temukan list Duplicates.
Di halaman tersebut kamu akan menemukan daftar foto terduplikasi yang disimpan pada Camera Roll dan bisa tekan Merge untuk menggabungkan foto.
Apple menjelaskan bahwa fitur Merge ini akan mengkombinasikan data yang relevan seperti caption, keywords dan tanda favorites yang mungkin sudah kamu berikan, menjadi dalam sebuah foto kualitas paling tinggi.
Album-album yang mengandung foto dengan konten duplikasi ini juga akan mendapatkan update dengan hasil penggabungan.
Fitur ini mungkin belum akan kamu temukan jika baru saja melakukan update iOS 16. Dari pengalaman MakeMac mencoba iOS 16 Beta, album foto duplikat akan dibuat secara otomatis setelah beberapa jam usai update iOS 16 selesai, karena proses scanning yang sedikit memakan waktu.
9. Pin Safari Tab
Safari di update iOS 16 membawa beberapa fitur yang sebelumnya sudah dibuat Apple pada Safari untuk macOS.
Salah satu fitur menarik yang diberikan adalah Pin Tab. Dengan Pin Tab, kamu bisa meletakkan halaman web yang paling sering diakses pada bagian paling atas layar untuk lebih mudah ditemukan.
Baca Juga:Cara Menonaktifkan Sinkronisasi Aplikasi Notes Ke iCloud Di iOS 16
Cara gunakan fitur ini adalah buka Safari dan akses web favorit kamu, lalu akses mode buka tab seperti di gambar. Lanjutkan dengan tekan tahan salah satu tab kemudian pilih Pin Tab.
10. Control Timer di Lock Screen
Untuk kamu yang sering menggunakan fitur Timer dan ingin segera mematikan sebelum waktu hitung mundur selesai, sekarang hal ini dapat dilakukan dengan lebih mudah di update iOS 16.