Follow Us

iPhone OS 3.0 diperlihatkan tanggal 17 Maret

Fauzan Alfi - Jumat, 13 Maret 2009 | 08:30
iPhone OS 3.0 diperlihatkan tanggal 17 Maret

Minggu ini, terdapat banyak sekali kabar dari Apple. Dari peluncuran iPod shuffle baru, diperbaharuinya iTunes 8 menjadi iTunes 8.1 hingga kabar peluncuran iPhone3G di Indonesia melalui Telkomsel yang akan diadakan pada 20 Maret 2009. Kini, ada satu kabar lagi khusus Anda para pengguna (atau bahkan pengincar) iPhone dan iPod Touch, tandai tanggal 17 Maret 2009 pada kalender anda karena pada tanggal tersebut, Apple akan memperlihatkan iPhone OS versi 3.0 kepada umum. Ketahui lebih jauh disini.

Pada tanggal 17 Maret 2009, Apple akan memperlihatkan iPhone OS ini dengan versi terbaru, versi 3.0 dan untuk anda para pengembang aplikasi iPhone, Apple pun akan memperlihatkan SDK (Software Development Kit) terbarunya juga. Belum ada kabar mengenai fitur–fitur baru apa saja yang akan Apple tambah pada versi ini. Namun, satu hal yang ditunggu oleh para pengembang itu adalah fitur layanan notifikasi secara otomatis (Push Notification Service) yang dijanjikan akan hadir bulan September yang lalu, hingga kini belum saja dirilis.

Menurut anda, pembaca Make Mac, fitur impian apa saja yang anda ingin ditambahkan pada iPhone OS 3.0 ? Ungkapkan keinginan anda melalui bagian komentar di bawah ini.


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Fauzan Alfi

Latest