Follow Us

Between*, Untuk Cinta Yang Lebih Privat

Sissy - Kamis, 14 Juni 2012 | 15:00
Between*, Untuk Cinta Yang Lebih Privat

Di era modern saat ini, LDR atau hubungan jarak jauh bukanlah hal yang jarang. Banyak pula pasangan yang mengalami kesulitan untuk bertemu karena jam kuliah atau kerja yang panjang. Apabila kamu adalah salah satu dari sekian banyak pasangan yang harus mengalami hal ini, tentu kamu sudah akrab dengan sekian banyak aplikasi iOS yang dimaksudkan untuk menjembatani komunikasi digital bagi pasangan.

Sedikit berbeda dengan aplikasi lainnya, aplikasi Between* pada dasarnya ditujukan untuk menyimpan kenangan antara pasangan dan bukan sekedar alat komunikasi. Kalian pasti pernah merasakan betapa beratnya harus mengingat tanggal perayaan hari jadian atau hari pernikahan, lalu juga masih harus mengumpulkan tumpukan foto atau surat cinta antara kalian dan pasangan. Hal seperti inilah yang dipermudah oleh Between*

Between* adalah produk yang dihadirkan oleh startup asal Korea Selatan, VCNC. Desain yang minimalis menggunakan tekstur kertas, membuat Between* terasa seperti album foto. Warna toska-putih-jingga yang digunakan mungkin terasa terlalu feminin bagi sebagian pria. Akan tetapi warna lembut ini memberi keuntungan karena mata tidak akan cepat lelah saat menggunakannya.

Karena komunikasi adalah hal yang sangat penting, seperti juga aplikasi lainnya Between* memiliki fitur chatting. Chatting di Between sangat cepat, jauh lebih cepat daripada menggunakan iMessage atau Line. Ditambah lagi sekian banyak pilihan emoticon lucu yang memberikan pengguna lebih banyak pilihan untuk mengungkapkan emosi. Misalnya, ada 4 pilihan emoticon untuk emosi cium.

Album adalah fitur di mana pasangan dapat saling berkirim foto dan memberi komentar di foto-foto tersebut. Foto akan disimpan di dalam Memory Box, yang desainnya dibuat agar tampak seperti kotak penyimpanan dengan tumpukan foto polaroid di dalamnya. Untuk melihat foto-foto dilakukan dengan cara menggeser ke atas dan bawah. Tentunya pasangan bisa berkomentar untuk foto-foto tersebut.

Walaupun surat cinta sudah tidak lagi populer, tapi fitur memos di Between* sangatlah menyenangkan. Didesain dengan bentuk kotak-kotak yang rapi seperti post-it, Memos dimaksudkan sebagai fitur bagi pasangan untuk berbagi teks yang dirasa akan lebih memberikan kenangan dibandingkan chatting. Gunakan memo untuk menuliskan quote penuh cinta bagi pasangan, ucapan selamat untuk hari perayaan atau sekedar untuk mengingatkan untuk makan malam.

Bagi para pria, fitur anniversary pasti dirasakan paling membantu. Simpan tanggal-tanggal penting seperti tanggal ulang tahun pasangan, atau tanggal perayaan kalian berdua. Pengguna dapat menyimpan banyak tanggal anniversary, tetapi hanya satu yang dapat ditampilkan di home. Anniversary juga menampilkan jumlah hari yang sudah dilewati setelah tanggal tersebut.

Kekurangan Between* hanyalah fitur chatting yang didesain seperti iMessage di mana chat yang terbaru ada di paling bawah. Akan tetapi untuk me-refresh dan mengambil chat terbaru, yang mungkin akan sering dibutuhkan oleh pengguna di Indonesia karena internet yang lambat, kita harus scroll sampai ke paling atas. Walaupun bisa langsung scroll ke atas dengan tap menu baru, tapi untuk kembali harus scrolling sampai mentok ke paling bawah.

Lalu bagaimana apabila pasangan pengguna Between* berpisah?. Between* memiliki fitur Breakup, di mana salah satu dari kedua pihak dapat men-delete akun miliknya. Between* akan menyimpan seluruh data dari akun yang di delete selama 30 hari. Apabila pasangan tersebut kembali bersama dalam jangka waktu 30 hari tersebut, seluruh data akan dapat diakses seperti biasa. Tetapi apabila yang terjadi adalah sebaliknya, maka seluruh data akan dihapus. Jadi, kalau putus-sambung sebaiknya kurang dari 30 hari, ya.

Dengan pilihan fitur yang sederhana tetapi sangat berguna untuk menjembatani komunikasi antara pasangan, penulis merasa bahwa Between* adalah aplikasi yang sangat patut untuk dicoba.

[review_web site=”http://www.vcnc.co.kr/lang/en-us” appstore=”https://makemac.com/s/between” price=” Free”][/review_web]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Sissy

Latest