Follow Us

Tweetbot for Mac Alpha 5 Menambahkan Fitur Drafts, Keyword Muting, dan Storify

Sayz Lim - Selasa, 14 Agustus 2012 | 12:32
Tweetbot for Mac Alpha 5 Menambahkan Fitur Drafts, Keyword Muting, dan Storify

Versi terbaru Tweetbot for Mac sudah dikeluarkan dan menambahkan beberapa fitur yang memang sudah ditemukan pada Tweetbot di iOS seperti dukungan drafts, keyword muting, dan mengirimkan conversation ke Storify. Tweetbot for Mac Alpha 5 merupakan versi Alpha terakhir yang akan dirilis buat Lion, dan seperti yang sudah disampaikan oleh Tapbots, versi terakhir Tweetbot for Mac hanya berjalan di OS X Mountain Lion.

Drafts dapat diakses dengan memilih lambang roda gigi pada saat membuat Tweet baru. Memunculkan jendela drafts juga bisa dilakukan menekan ⌘+0 atau memilih Window > Drafts….

Sekarang kamu juga bisa mengedit profile langsung dari profile tab.

Mute keywords sekarang bisa digunakan untuk menyaring timeline dari kata-kata kunci yang terlalu berisik.

Menyimpan conversation bisa dilakukan pada conversation view yang bisa diakses memilih lambang sharing di kanan atas.

Selain perubahan di atas, kamu juga bisa menarik tweet keluar dan menyimpan URL tweet, serta membaca animated GIF. Perubahan lengkap bisa kamu baca di bawah:

  • This is the last version with 10.7 support
  • Drafts window enabled (cmd–0).
  • Edit Profile enabled (my profile tab)
  • Mute Keyword enabled (mute tab)
  • Drag/drop usernames and links
  • Storify support enabled (conversation view)
  • Animated gif support
  • Fixed issues related to lists in columns
  • Fixed some memory leaks
  • Various bug fixes
Kamu bisa mendapatkan Tweetbot for Mac Alpha 5 dengan memilih Check for Updates… pada Menu bar atau bisa kamu download langsung dari situs Tapbots.

Download: Tweetbot for Mac


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest